Beasiswa Kuliah S1 di Australia Pendaftaran Tahun 2023: Pemebebasan Uang Kuliah Sepenuhnya, Ini Persyaratannya

- 21 Mei 2023, 11:41 WIB
Bendera Australia.
Bendera Australia. /Jorono/

GOWAPOS - Ikuti alur pendaftaran beasiswa kuliah S1 di Australia untuk pendaftaran tahun 2023, bagi para calon mahasiswa internasional.

Mimpi untuk tinggal di Australia kini dapat diraih dengan mendaftarkan diri sebagai calon penerima beasiswa kuliah. Melbourne International Undergraduate Scholarship kembali membuka pendaftaran bagi para calon mahasiswa internasional pada tahun 2023.

Pihak penyelenggara menjamin beasiswa meliputi pembebasan uang kuliah sepenuhnya atau 100 persen. Salah satu syarat khususnya yaitu telah mendaftarkan diri sebagai mahasiswa di University of Melbourne dan memilih salah satu program studi di dalamnya.

Persyaratan dan prosedur

Baca Juga: Beasiswa Penuh S2 dan S3 di Korea Selatan Tahun 2023: Dapat Bantuan Uang Kuliah dan SUbsidi Tempat Tinggal

Persyaratan lainnya yang harus dipatuhi adalah sebagai berikut.

  • Bukan warga negara Australia atau New Zealand dan penduduk tetap Australia.
  • Punya prestasi akademis yang baik
  • Telah diterima sebagai mahasiswa University of Melbourne
  • Belum pernah kuliah di perguruan tinggi mana pun

Terkait prosedur pendaftaran, para calon pelamar tidak perlu melakukan pendaftaran khusus. Bagi yang sudah terdaftar sebagai mahasiswa di University of Melbourne yang sudah memenuhi persyaratan akan dipertimbangkan untuk mendapat beasiswa dari Melbourne International Undergraduate Scholarship.

Baca Juga: Edysul Isdar Mahasiswa Asal Bone Dapat Tawaran Beasiswa Harvard dan Stanford, Harumkan UIN Alauddin Makassar

Cara daftar

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Instagram @infobeasiswaluarnegeri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x