Bangkit Bersama Usai Pandemi, Bank Indonesia dan Pemprov Sulsel Bentuk Forum Pinisi Sultan

- 15 Mei 2022, 08:36 WIB
Ilustrasi dokter
Ilustrasi dokter /Pixabay.com/

GOWAPOS-- Pandemi Covid-19 mulai menunjukkan penurunan. Pemerintah tengah bersiap memutuskan status endemi penyebaran virus yang sudah berlangsung dua tahun lebih itu.

Sektor ekonomi menjadi bidang yang paling merasakan dampak pembatasan aktivitas yang dilakukan pemerintah. Kini setelah angka kasus mulai menurun, pemerintah dan dunia usaha mulai bangkit kembali.

Di Sulawesi Selatan, lewat Forum Percepatan Investasi, Perindustrian, Perdagangan dan Pariwisata Sulawesi Selatan (PINISI SULTAN) yang diinisiasi Pemprov Sulsel dan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan mulai menyusun program pemulihan ekonomi.

Dalam pertemuan tahunan yang digelar 13-14 April kemarin, Forum PINISI SULTAN merumuskan program kerja tahun 2022.

Baca Juga: Sinopsis THE PURGE: ELECTION YEAR Tayang di GTV: Target Pembunuhan Kandidat Presiden di Malam Pembersihan

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Sulawesi Selatan, Ichsan Mustari mengatakan tahun 2021 lalu perekonomian Sulsel mulai menunjukkan angka positif.

Berdasarkan data BPS Sulsel ekonomi Sulsel pada 2021 tumbuh positif 4,65%. Mengalami kenaikan 0,71% dibanding tahun 2020.

Selain itu, realisasi investasi Sulsel secara keseluruhan tahun 2021 menunjukkan kinerja yang baik dan mencapai angka Rp16,6 triliun, jauh melampaui target investasi yang sebesar Rp8 triliun.

"Pencapaian tersebut utamanya disumbang oleh kinerja realisasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang mencapai Rp12,08 triliun, meningkat 33% dibandingkan tahun sebelumnya," katanya.

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x