Sinopsis Film TUHAN IZINKAN AKU BERDOSA di Bioskop: Perempuan Religius Terjerat Eksploitasi Berkedok Agama

26 Mei 2024, 12:35 WIB
Film terbaru Indonesia, Tuhan Izinkan Aku Berdosa /

GOWAPOS - Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa adaptasi dari buku "Tuhan, Izinkan Aku Menjadi Pelacur (2003)" karya Muhidin M. Dahlan dan disutradarai oleh Hanung Bramantyo, itu berhasil menyita perhatian publik.

Lantaran, film tersebut bersinggungan antara ekonomi, agama, eksploitasi serta kekecewaan sehingga membuat Aghniny Haque sebagai Nidah Kiran, memilih jalan yang tidak sesuai dengan ajaran agamanya.

Dalam hal ini, menceritakan kisah yang mengangkat isu kekerasan seksual di lingkungan keagamaan yang memicu timbulnya trauma dan rasa tidak nyaman.

Baca Juga: Sinopsis SECRET INGREDIENT di Viu Dibintangi Nicholas Saputra: 3 Budaya Jalin Romantisme Kerja sebagai Koki

Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa pertama kali ditayangkan pada gelaran Jakarta Film Week 2023.

Film ini diperkirakan tayang di seluruh bioskop Tanah Air mulai 22 Mei 2024 mendatang.

Pastinya, cukup banyak yang penasaran dengan alur cerita film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa. Berikut sinopsisnya:

Baca Juga: Sinopsis Film India AE WATAN MERE WATAN di Prime Video 21 Maret: Sarah Ali Khan Perjuangkan Kemerdekaan India

Agama dan Ekonomi untuk Bertahan Hidup

film ini menceritakan tentang Aghniny Haque sebagai Nidah Kiran, seorang mahasiswi berprestasi dan taat beragama serta aktif dalam kegiatan rohis dan kajian Alquran di kampusnya.

Kiran panggilannya memiliki cita-cita mulia untuk mengabdikan diri di jalan Tuhan dan kerap berdakwah serta menerapkan syariat Islam dalam kehidupannya.

Namun, kehidupan Kiran selanjutnya berubah drastis ketika ayahnya jatuh sakit dan keadaan finansial keluarga yang semakin terhimpit.

Baca Juga: Sinopsis WEDDING IMPOSSIBLE : Moon Sang Min Halangi Pernikahan Lee Do Han dengan Jeon Jong Seo

Di tengah situasi sulit yang melandanya, Kiran dilanda dilema antara agama dan mempertahankan hidup di tengah kondisi ekonomi yang dialaminya.

Kiran Menerima Tawaran Menikah dengan Ulama Besar

Di kehidupannya yang penuh dengan rasa frustasi dan tekanan, Kiran kemudian bertemu dengan seorang ulama besar, yang menjadi panutan di kelompoknya.

Ulama tersebut menawarkan diri untuk menikahinya dengan janji akan memberinya nafkah yang cukup untuk meringankan beban keluarganya.

Baca Juga: Sinopsis FILM MILLER'S GIRL di Netflix: Kisah Cinta Terlarang Antara Guru Beristri dengan Sang Murid Kesepian

Tertarik dengan tawaran tersebut, Kiran pun menerimanya namun pernikahannya dengan sang ulama ternyata tidak seperti yang dibayangkannya.

Kiran Terjebak dengan Manipulasi dan Eksploitasi sang Ulama

Kiran justru terjebak dalam lingkaran manipulasi dan eksploitasi sang ulama yang ternyata memiliki niat terselubung.

Baca Juga: Sinopsis LOVELY RUNNER Tayang di Viu: Kisah Sang Idol dari Grup K-Pop Pacaran dengan Penggemar

Terjebak dalam pernikahan yang penuh dengan kebohongan dan penyiksaan, justru mendorong Kiran untuk terus berjuang demi membebaskan diri dan menemukan jalan keluar dari situasi yang menjerat hidupnya.

Kebenaran kelam yang dialaminya, itu baru terkuak setelah pernikahan mereka resmi (Kiran dan Sang Ulama Kenamaan).

Kiran rupanya mengetahui bahwa ulama tersebut memiliki dua istri lain yang masih sah.

Baca Juga: Sinopsis QUEEN OF TEARS Episode 13 di Netflix 20 April 2024 Kim Ji Won Akan Rujuk Kembali Dengan Kim Soo Hyun?

Kejadian ini mengubah hidup Kiran secara drastis dari seorang perempuan religius unggulan, menjadi buruan yang dicap telah melecehkan ulama besar.

Di tengah keterpurukannya, Kiran mendapatkan dukungan dari beberapa orang yang peduli dengan nasibnya termasuk, seorang Ustaz muda yang membantunya untuk bangkit dan menemukan kembali keimanannya.

Berikut, sejumlah pemeran film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa:

Baca Juga: Sinopsis THE JUNGLE Episode 6 Hari Ini 8 Agustus 2023: Perebutkan Nithan! Nanfah Todongkan Pistol ke Nannam

1. Aghniny Haque sebagai Nidah Kiran

2. Donny Damara sebagai Tomo

3. Djenar Maesa Ayu sebagai Ami

4. Andri Mashadi sebagai Da' Rul

5. Samo Rafael sebagai Hudan

6. Goeteng Iku Ahkin sebagai Ayah Kirana

7. Nikita Mirzani sebagai Resepsionis Losmen

8. Keanu AGL sebagai Salon Penata Rambut.***

Editor: Nurjannah Usman

Sumber: YouTube/@masngantuk228

Tags

Terkini

Terpopuler