Mieke Wijaya Meninggal Dunia, Ini Deretan Prestasi Sang Legenda di Dunia Hiburan

- 4 Mei 2022, 19:16 WIB
Mieke Wijaya Meninggal Dunia, Ini Deretan Prestasi Sang Legenda di Dunia Hiburan
Mieke Wijaya Meninggal Dunia, Ini Deretan Prestasi Sang Legenda di Dunia Hiburan /Instagram/

Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai 4 orang anak, termasuk Nia Zulkarnaen yang juga mengikuti karir orang tuanya sebagai aktris.

Untuk karir layar lebar, Mieke memang layak mendapat gelar legenda film Indonesia. Begitu banyak judul yang sudah ia mainkan, mulai dari:

Baca Juga: Lirik Lagu KANGEN BAND - CINTA SAMPAI MATI 2, Tentang Cinta Abadi Suami Istri

“Gagal” tahun 1955, “Tiga Dara” tahun 1956, “Gadis Kerudung Putih” tahun 1967, “Dunia Belum Kiamat” tahun 1971, “Beranak Dalam Kubur” tahun 1972, “Badai Pasti Berlalu” tahun 1977, hingga “Ayat-Ayat Cinta” tahun 2008.
Selain layar lebar, ia juga membintangi berbagai sinetron dari “Rumah Masa Depan” tahun 1984 sampai “Supir dan Majikan” tahun 2019.

Kepiawaian Mieke Wijaya dalam hal kiprahnya di dunia seni peran telah membawanya memenangkan beberapa penghargaan terbaik skala nasional.

Tiga penghargaan bergengsi dari Festival Film Indonesia sukses direngkuh. Begitupun pada Festival Film Bandung tahun 2011.

Terakhir berhasil mendapat Lifetime Achievement Award pada Indonesian Movie Actors Awards tahun 2015.***

Sumber: Wikipedia

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x