Sinopsis CHANDRAGUPTA MAURYA 4 Juli 2022: Kisah Perdana Pemimpin Kerajaan Magadha

- 4 Juli 2022, 06:40 WIB
Poster Film Chandragupta Maurya yang tayang perdana di ANTV.
Poster Film Chandragupta Maurya yang tayang perdana di ANTV. /tangkapan layar IMDb/


GOWAPOS - Kembali ANTV menyajikan salah satu serial India paling populer berjudul Chandragupta Maurya. Serial ini bercerita tentang sebuah kisah sejarah yang ada di India pada masa lalu.

Kisah serial Chandragupta Maurya secara garis besar akan mengisahkan perjalanan seorang tokoh bernama Chandragupta yang sedang mencari ibunya. Dalam perjalannya, ia bertemu dengan seseorang bernama Chanakya.

Chanakya adalah orang yang sangat dendam dengan Raja Dhana Nanda, pemimpin kerajaan Magadha. Ia merasa bahwa sang raja itu harus lengser dan kerajaan Magadha harus memiliki pemimpin baru yang lebih berwibawa.

Baca Juga: Sinopsis BALIKA VADHU 440 Tayang 4 Juli 2022: Sudha Jadi Penjual Saree, Seorang Pria Matai-matai Nandini

Karena Chanakya melihat bahwa Chandragupta adalah sosok yang tangguh dan pemberani, akhirnya ia sempat berpikir bahwa Chandragupta lah yang cocok untuk menjadi raja di kerajaan Magadha.

Dikutip dari antvklik, kisah diawali ketika Porus dan Alexander hilang dalam sejarah. Namun, saat itu musuh asing mereka ternyata masih berada di India untuk melanjutkan misinya. Saat kejadian tersebut, ternyata ada satu orang yang masih bisa selamat, ia adalah Chanakya.

Chanakya kemudian sampai di suatu kerajaan yang bernama Kerajaan Magadha. Di sana, ia bertemu dengan Raja Dhana Nanda selaku pemimpin kerajaan tersebut. Raja Dhana Nanda dikenal sebagai seorang raja yang tidak adil dan sangat kejam.

Baca Juga: Sinopsis GOPI 460 Tayang 4 Juli 2022: Upaya Meera Adopsi Priyal, Gopi Temukan Uangnya di Skateboard

Saat itu, Chanakya meminta bantuannya untuk menggulingkan orang-orang Yunani keluar dari India, tetapi Dhana Nanda malah mempermalukan Chanakya di istana. Merasa dendam dengan kejadian itu, Chanakya bersumpah akan mencabutnya dari tahta dan menempatkan penguasa yang baik di atas tahta Magadha.

Seiring perjalanan Chanakya, ia bertemu dengan seorang budak yang bernama Chandragupta. Saat itu, pemuda tersebut terlihat tengah menyebabkan keributan bersama teman-temannya.

Halaman:

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah