Sinopsis Film Horor LAST SUMMER Asal Thailand tentang Liburan ke Pantai Berujung Malapetaka

- 3 Agustus 2022, 09:53 WIB
Sutatta Udomsilp dalam film horor Thailand Last Summer (2013)
Sutatta Udomsilp dalam film horor Thailand Last Summer (2013) /Tangkap Layar Youtube/RinHellscythe/

Usai minum-minum Joy mulai kehilangan kesadaran, Singh lantas membawanya ke kamar dan hendak melecehkannya. Tiba-tiba Joy kejang-kejang hingga muntah darah.

Baca Juga: Nantikan Film CONFIDENTAL ASSIGNMENT 2: Hyun Bin dan Yoo Hae Jin Bekerjasama Sebagai Detektif Korsel

Meen, sahabat Joy, memberitahukan bahwa Joy mengidap asma dan kemungkinan ia sedang mengalami reaksi alergi. Singh berniat untuk membawanya ke rumah sakit namun Garn mencegahnya.

Ia takut mereka bakal berurusan dengan hukum jika ketahuan minum-minum. Apalagi Singh ternyata sebelumnya diam-diam memasukkan obat bius ke minuman Joy.

Tidak mendapatkan pertolongan Joy kemudian meninggal, mau tidak mau Singh memutuskan untuk membuang mayat Joy. Meen sempat menolak namun tidak kuasa melawan Singh dan Garn.

Usaha untuk menyingkirkan mayat Joy ternyata tidak mudah, Singh berkali-kali dihantui oleh arwah Joy. Hingga akhirnya ia tanpa sengaja membunuh Garn karena mengira itu adalah arwah Joy.

Baca Juga: Jadwal Acara TV TRANSTV, 3 Agustus 2022: Film JOHN WICK 3 dan EL GRINGO Tayang malam ini

Saat hendak membakar mayat Joy, lagi-lagi tanpa sengaja Singh ikut membakar bahan peledak yang ada di belakangnya. Ia pun tewas terbakar.

Selanjut, Meen mengaku tidak kenal dengan Singh dan Garn saat berhadapan dengan awak media.

Kembali ke sekolah, Meen mendapatkan beasiswa dan diminta untuk menyiapkan pidato di acara serah terima. Meen pun populer di kalangan murid-murid yang sekolah.

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah