10 Rekomendasi Drakor Tema Olahraga yang Penuh Haru dan Inspirasi

- 8 Mei 2023, 13:06 WIB
Sebagian pemain dalam 10 drakor tema olahraga
Sebagian pemain dalam 10 drakor tema olahraga /Soompi/

GOWAPOS - Drama Korea (Drakor) kini makin banyak menceritakan tentang olahraga, baik itu sepak bola, bisbol, bulu tangkis, atau renang, daftarnya tidak ada habisnya. 

Anda tidak harus menjadi olahragawan atau bahkan menyukai olahraga untuk menikmati drakor ini. Kisah yang penuh perjuangan, inspiratif, dan membawa ketegangan saat berusaha mencapai skor pertandingan, mampu jadi alasan Anda menonton drama-drama ini.  

Tidak hanya itu, kisah cinta dan kisah keluarga tokoh utama yang diceritakan mampu menghasut penonton hingga terbawa suasana. Mungkin niat Anda memilih drakor ini untuk mencari hiburan, tapi tanpa sengaja kalian juga akan mendapatkan sedikit pembelajaran tentang cabang olahraga.

Berikut ini 10 rekomendasi drakor tentang olahraga yang bisa Anda tonton.

1. Twenty Five-Twenty one

Seorang remaja bernama Min Chae (Choi Myung Bin) menemukan buku harian lama ibunya, Na Hee Do dan mulai membacanya. Kita dibawa kembali ke masa akhir 1990-an, ketika dunia berada di puncak milenium yang belum diketahui dan sedang berusaha pulih dari krisis ekonomi. 

Seorang pemain anggar yang bersemangat dan gagah bernama Na Hee Do (Kim Tae Ri) berlatih keras. Mimpinya adalah bermain untuk negaranya, mengalahkan mantan idolanya dan sekarang menyaingi Go Yu Rim (Bona), dan mengalami cinta sejati. 

Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk), seorang pemuda idealis dan pekerja keras, sedang berusaha untuk membangun kembali kehidupannya dan keluarganya pasca keterpurukan ekonomi. 

Hee Do dan Yi Jin menjadi teman, dan meskipun sifatnya yang sigap sangat kontras dengan kepribadiannya yang pendiam, keduanya saling melengkapi dalam segala hal. 

Halaman:

Editor: Burhan SM

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x