Sinopsis KAMEN RIDER GHOST Tayang 19 Juni 2023 di RTV: Takeru Tenkuji Kembalikan Kepercayaan Diri

- 19 Juni 2023, 06:44 WIB
Cuplikan Kamen Rider Ghost/Tangkapan layar
Cuplikan Kamen Rider Ghost/Tangkapan layar /YouTube.com/Feby Irawan/

GOWAPOS - Ulasan singkat tentang sinopsis Kamen Rider Ghost tanggal 19 Juni 2023 di RTV, melanjutkan kembali kisah perjuangan mengumpulkan Eyecons.

Kamen Rider Ghost hadir pertama kalinya di layar kaca Indonesia melalui stasiun TV swasta RTV. Tayang setiap hari Senin hingga Jumat, pukul 09.00 WIB. Jadwal sewaktu-waktu bisa berubah sesuai dengan kebijakan penayangan stasiun TV terkait.

Kini serial Kamen Rider Ghost telah memasuki episode 23 dan 24 yang akan ditayangkan secara berurutan pada Senin, 19 Juni 2023.

Sinopsis episode 23 dan 24

Baca Juga: Sinopsis KAMEN RIDER GHOST Tayang 16 Juni 2023 di RTV: Pengkhianatan Adel Terhadap Keluarganya Sendiri

Takeru Tenkuji dibayang-bayangi rasa kegagalan apabila tidak menemukan solusi untuk mengembalikan tubuh asli orang-orang yang ada di dunia ganma. Ia justru memaksakan dirinya untuk mengumpulkan dua Eyecons sisa di tangan Alain.

Saat bertemu dengan Alain dan Makoto Fukami, tiba-tiba Javel datang lalu berubah dengan kekuatan barunya. Makoto dan Alain berubah menjadi Kamen Rider untuk menyerang Javel, tapi tidak dengan Takeru.

Karena keras kepala, semua Eyecons pahlawan miliknya pergi dan menyebar. Makoto marah besar terhadap sikap Takeru yang tiba-tiba saja berubah. Sampai mereka mendapatkan informasi bahwa Javel kembali menyerang Alain.

Makoto berubah menjadi Kamen Rider Specter dan melindungi Alain. Sayangnya Specter menghilang akibat serangan Javel. Takeru pun mengembalikan kepercayaan dirinya dengan meminta bantuan dari semua Eyecons miliknya.

Baca Juga: Sinopsis KAMEN RIDER GHOST Tayang 15 Juni 2023 di RTV: Persahabatan antara Manusia dan Ganma

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: RTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah