Ratu Ilmu Hitam (1981): Memadukan Trauma Mendalam dengan Horor Supranatural Disukai Penikmat Genre

- 20 November 2023, 20:42 WIB
Penampilan Suzzanna dalam film Ratu Ilmu Hitam (1981)
Penampilan Suzzanna dalam film Ratu Ilmu Hitam (1981) /Tangkap layar Youtube/FLIK TV/

GOWAPOS - Film horor Ratu Ilmu Hitam (1981) tayang kembali malam ini di Sinema Spesial Suzanna. Film ini mendapat ulasan positif baik dari Rotten Tomatoes maupun IMDb, bagaimana ulasannya? simak dalam artikel ini.

Ratu Ilmu Hitam adalah film horor Indonesia tahun 1981 yang disutradarai oleh Imam Tantowi dan dibintangi oleh Suzanna dan Alan Nuari.

Sinopsis

Film ini bercerita tentang Hanif (Alan Nuari) yang membawa keluarganya untuk mengunjungi panti asuhan tempat ia dibesarkan. Di sana, Hanif juga bertemu dengan dua teman lamanya semasa di panti asuhan.

Namun, suasana meriah pernikahan Baedah (Siska Widowati) dan Kohar (Alan Nuary) tiba-tiba kacau. Pengantin putri histeris ketakutan, Reog yang ditanggap mengamuk. Atas inisiatif para tetua, dipanggil dukun untuk mengatasi kekacauan itu. Dukun mengatakan bahwa yang membuat guna-guna ada di barat.

Pernyataan ini membuat Kohar berprasangka pada Murni (Suzanna), bekas pacarnya. Bersama penduduk lain rumah Murni dibakar, dan Murni dibuang ke jurang.

Murni diselamatkan Dukun Teluh bernama Gendon (W.D Mochtar), yang sebenarnya jadi sumber onar karena ingin balas dendam kepada Pak Kades (Doddy Sukma) dan seluruh penduduk desa akibat sakit hati karena kalah dalam Pemilihan Kepala Desa beberapa tahun sebelumnya.

Murni yang pernah dinodai Kohar, dibujuk untuk balas dendam. Keadaan desa makin parah, sampai datang seorang pemuda dari Kota bernama Permana (Teddy Purba), seorang yang taat beragama, yang sudah lama mencari adiknya. Di akhir film akhirnya terkuak, Permana adalah kakak Murni, yang terpisah saat mereka masih kecil.

Ulasan

Menurut situs web Rotten Tomatoes, Ratu Ilmu Hitam mendapat rating 90% dari 49 ulasan kritikus dan 92% dari 50 rating penonton. Kritikus menyebutkan bahwa film ini mencampur trauma yang terkubur dengan horor supernatural untuk menghasilkan perpaduan gelap yang akan dinikmati penggemar genre. Sedangkan di IMDb, film ini mendapat rating 6.2/10 dari 555 ulasan.

Pemeran Utama

Berikut adalah daftar pemeran utama dalam film Ratu Ilmu Hitam:

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x