LONTONG SAYUR Mas Gilang, MENU MAKAN SIANG yang Bisa Anda Coba

- 16 Juni 2022, 12:17 WIB
Inilah tampilan lontong sayur Mas Gilang yang recomended yang bisa Anda siang ini.
Inilah tampilan lontong sayur Mas Gilang yang recomended yang bisa Anda siang ini. /Melki Loken/Gowapos.Com /


GOWAPOS – Bagi Anda yang belum mempunyai menu makan siang atau masih bingung mau makan apa siang ini, bisa mencoba lontong sayur.
 
Kuliner lontong sayur yang bisa direkomendasikan untuk Anda santap adalah lontong sayur dan nasi uduk mas gilang.
 
Menu makan siang lontong sayur ini sangat cocok disajikan untuk keluarga di rumah atau bisa anda santap saat jam istirahat makan.
 
Karena dalam porsi lontong sayur selain bisa mengenyangkan juga sudah tersaji kalori dan nutrisi yang diperlukan tubuh anda, terlebih jika anda memiliki jadwal pekerjaan yang cukup padat.

Baca Juga: Viral! Rombongan Driver Ojek Online Bubarkan Tawuran Pelajar SMA
 
Lontong sayur dan nasi uduk mas gilang ini lokasinya berada di jalan batua raya Makassar, pas di samping jembatan.
 
Warung ini buka dari Pukul 07.00 – 22.00 WITA, dan bukan hanya menu lontong sayur saja yang dijual namun ada beberapa menu lainnya, seperti mie pedas level, bakso dan mie pangsit.
 
Harga satu porsi lontong sayur ini cukup murah mulai dari harga Rp11.000 sampai Rp 19.000 yang didalamnya sudah tersedia lontong, sayur nangka, telur, mie dan ayam.

Baca Juga: Atlet Bulutangkis Korea Kang Min Hyuk Bikin Driver Ojol Kaget, Uangnya Tidak Dihitung
 
Dalam satu hari warung ini bisa menjual sebanyak 30 porsi di hari biasa dan pada saat akhir pekan bisa bertambah menjadi 40 porsi.
 
“lontong sayur sendiri sekitar 30 porsi kalau hari biasa yah.. dan kalau weekend bisa sampai 40-50 porsi,” ujar Dedi pemilik warung lontong sayur.
 
Tidak heran jika lontong sayur milik mas dedi ini diminati banyak orang, selain karena harganya yang murah juga karena memiliki rasa yang enak dan dijamin akan ketagihan dan ingin kembali.

Baca Juga: Seledri Dipercaya Bisa Mengobati Asam Urat dan Nyeri Sendi, Simak Cara Meraciknya
 
Meski warung ini buka hingga pukul 22.00 WITA bukan berarti menu lontong sayur ini akan tersedia sampai malam, karena banyaknya yang makan hingga  pesanan via online makanya lontong sayur ini cepat habis terjual.
 
Bagi anda yang ingin mencoba makan siang dengan lontong sayur mas gilang sebaiknya anda datangnya pagi atau sebelum jam makan siang, karena bisa-bisa anda tidak kebagian.

Lontong sayur biasanya hanya bisa kita nikmati saat hari raya keagamaan seperti lebaran tapi sekarang anda bisa datang ke Jalan Batua Raya Makassar ini.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi tentang Rumah, Salah Satunya akan Mendapatkan Rezeki Berlimpah
 
Ternyata dalam satu porsi lontong sayur itu memiliki sejumlah manfaat loh diantaranya, mengatur suhu tubuh, menambah masa otot, membuat badan jadi fit, menurunkan kolesterol dan membuat otak jadi mudah berfikir.***

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x