Penderita Maag dan Asam Lambung Tetap Sehat Berpuasa dengan Mengikuti Tips Ini

- 25 Maret 2023, 10:48 WIB
Ilustrasi sakit maaf atau GERD
Ilustrasi sakit maaf atau GERD /Pixabay/Elf-Moondance/

Sakit maag adalah sekumpulan gejala mulai dari nyeri ulu hati, mual, muntah, perut kembung, tidak selera makan, dan perut terasa begah.

Sedangkan, gerd ini adalah salah satu gejalanya bisa berupa sakit maag. Meski begitu, salah satu gejala yang paling khas dari gerd adalah heartburn. Yakni suatu sensasi panas, seperti terbakar atau perih di area dada ke arah kerongkongan, serta rasa asam di bagian belakang mulut.

Bagi penderita maag dan asam lambung, pastinya merasa khawatir saat berpuasa. Takut sakitnya kambuh dan puasa jadi terhambat untuk berpuasa. Padahal kamu tidak perlu cemas. Kamu masih bisa tetap berpuasa di bulan Ramadhan ini.

Berikut ini adalah tips berpuasa yang sehat untuk penderita maag dan asam lambung:

1. Makanlah secukupnya saat sahur dan berbuka

Kalau kalian makannya kebanyakan, nanti lambung malah harus bekerja ekstra, perut merasa begah dan penuh. Hindari makan dalam jumlah yang terlalu banyak di satu waktu. Saat berbuka, awali dengan mengkonsumsi makanan yang ringan. Kemudian, baru melanjutkan dengan makan besar.

2. Jangan makan terburu-buru

Makanan yang terlalu cepat masuk ke dalam pencernaan dalam jumlah banyak sekaligus, akan memicu timbulnya keluhan di lambung. Usahakan atur waktu supaya bisa bersantap sahur dan berbuka puasa dengan tenang.

3. Hindari makanan dan minuman yang dapat meningkatkan asam lambung

Seperti makanan berkadar lemak tinggi, makanan siap saji, makanan yang terlalu asam dan pedas, minuman yang berkafein tinggi, serta minuman bersoda dan beralkohol.

4. Konsumsi makanan yang sehat bergizi seimbang

Kalau kamu memiliki riwayat sakit maag mau pun asam lambung, kamu dianjurkan untuk perbanyak asupan serat dan karbohidrat sehat. Misalnya, nasi merah agar tubuhmu tetap berenergi dan kenyang lebih lama. Lalu jangan lupa konsumsi buah-buahan dan sayuran untuk mengurangi resiko iritasi lambung dan menurunkan produksi asam lambung, serta lengkapi juga dengan protein sehat seperti daging tanpa lemak atau kulit. Jangan lupa juga konsumsi air putih.

5. Jangan langsung tiduran setelah makan

Soalnya kebiasan ini yang bikin tekanan dalam lambung meningkat dan menaikkan resiko asam lambung.

6. Kendalikan emosi dan kelola stress

Biasanya perut kosong bikin sensitif dan gampang emosi. Tapi coba ingat lagi tujuan dari berpuasa. Bukan cuman buat menahan lapar dan haus, tapi juga menahan hawa nafsu seperti marah dan emosi. Selain berpahala, hal ini juga bisa menurunkan resiko munculnya keluhan sakit maag atau pun gerd.

Halaman:

Editor: Burhan SM

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x