Super Air Jet Rute Bali Menuju Jakarta Alami Gangguan AC, Kemenhub Bakal Lakukan Inspeksi

- 24 Maret 2023, 11:04 WIB
Ilustrasi pesawat
Ilustrasi pesawat /Pixabay.com/12019/

GOWAPOS - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akhirnya mengambil tindakan atas insiden pesawat Super Air Jet, yang dianggap pelayanannya kurang memuaskan dan menyebabkan kekhawatiran bagi para penumpang dari arah Bali menuju Jakarta.

Super Air Jet dengan penerbangan nomor IU-737 rute Bali menuju Jakarta, dengan pesawat jenis Airbus 320-200 berkode registrasi pesawat PK-SAW tersebut, banyak mendapatkan keluhan dari penumpang dan videonya sempat FYP di Tik Tok.

Baca Juga: Banjir Kota Makassar Mulai Surut, Walikota Danny Pomanto Pastikan Tidak Ada Gangguan di Saluran Drainase

Bermula saat, Super Air Jet saat mencapai ketinggian 30.000 kaki di atas permukaan laut, ada indikasi sistem pengatur tekanan udara di kabin tidak berfungsi seharusnya (kurang maksimal) sehingga pilot harus menurunkan ketinggian pesawat.

Mengetahui hal tersebut, Kemenhub bakal menginspeksi lebih lanjut terhadap pesawat Super Air Jet rute Denpasar (DPS) menuju Jakarta (CGK) yang mengalami gangguan teknis pada Selasa 21 Maret 2023 lantaran sistem pendingin di kabin tidak berfungsi.

"Saya mendapatkan informasi bahwa pesawat tersebut mengalami gangguan pada sistem pengatur tekanan udara di kabin sehingga membuat suhu udara di kabin pesawat tinggi dan penumpang menjadi tidak nyaman karena kepanasan," terang Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Maria Kristi Endah Murni melalui keterangan tertulis pada Kamis 23 Maret malam.

Baca Juga: Jadwal Pesawat Rute Solo - Jakarta Tanggal 24 Maret 2023, Oleh 5 Maskapai Penerbangan

Ia mengatakan telah menginstruksikan direktorat terkait agar memberikan teguran kepada maskapai Super Air Jet atas  permasalahan tersebut.

Halaman:

Editor: Nurjannah Usman

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x