Kemenag Buka Beasiswa Indonesia Bangkit 2023 untuk Gelar S1 sampai S3, Cek Tanggal Pendaftaran dan Tahapannya

- 31 Mei 2023, 10:09 WIB
Ilustrasi/ Pixabay/ 5480831
Ilustrasi/ Pixabay/ 5480831 /

GOWAPOS - Kementerian Agama kembali membuka pendaftaran seleksi bagi Program Gelar Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) tahun 2023. Pendaftaran dibuka mulai 5-25 Juni 2023.

Beasiswa Gelar merupakan program beasiswa pendidikan untuk mendapatkan gelar akademik pada strata S1 (Sarjana), S2 (Magister), dan S3 (Doktor) pada perguruan tinggi di dalam negeri atau di luar negeri.

Program ini berupa beasiswa penuh (full scholarship) bagi pendaftar yang telah dinyatakan lulus seleksi dan memenuhi persyaratan keberangkatan untuk menempuh pendidikan pada jenjang S1, S2, dan S3 di dalam atau luar negeri pada perguruan tinggi tujuan yang ditetapkan oleh Kementerian Agama.

“Kita buka kembali seleksi Program Gelar BIB 2023. Pendaftaran dibuka dari 5 sampai 25 Juni 2023,” terang Sekjen Kementerian Agama Nizar Ali di Jakarta, Selasa, 30 Mei 2023.

“Program Gelar BIB 2023 difokuskan untuk stakeholders keluarga besar Kemenag. Beasiswa ini juga terbuka untuk semua agama,” sambungnya.

Menurut Nizar, Program Gelar BIB 2023 bertujuan meningkatkan kualitas dan daya saing pendidikan keagamaan, dari tingkat dasar hingga pendidikan tinggi. Selain itu, program ini bertujuan memperluas akses stakeholder Pendidikan Agama dan Keagamaan untuk dapat melanjutkan pendidikannya melalui jalur beasiswa, baik dalam maupun luar negeri, dengan lebih massif.

“Ini bagian dari afirmasi kita agar mereka yang selama ini mengabdikan dirinya dalam pendidikan agama dan keagamaan juga bisa mendapat akses beasiswa kuliah S1, S2, atau S3,” tegasnya.

“Informasi jenis, ketentuan, dan persyaratan pendaftaran Program Gelar BIB 2023 ini dapat diakses melalui Aplikasi Superapp Pusaka Kementerian Agama pada menu Layanan Terpadu dengan judul ‘Beasiswa Indonesia Bangkit’,” sambungnya.

Dirjen Pendidikan Islam M Ali Ramdhani menambahkan, proses seleksi penerima Program Gelar BIB 2023 ini dibagi dalam tiga tahap. Pertama, seleksi administrasi yang akan berlangsung 26 Juni – 2 Juli 2023. “Hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada 5 Juli 2023,” terangnya.

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x