Cek Fakta: WHO Menobatkan Pepaya sebagai King of Fruits, Buah Tersehat di Dunia

12 Juli 2022, 08:39 WIB
Ilustrasi /Pixabay/1195798/

GOWAPOS - Beredar informasi (disinformasi) di WhatsApp dengan klaim bahwa Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan buah pepaya sebagai buah dengan nilai gizi tertinggi.

Kabar turut mengingormasikan bahwa pepaya sudah dinobatkan sebagai King of Fruits selama dua tahun berturut-turut.

Benarkah informasi pada postingan tersebut di atas? cek faktanya disini.

Melansir instagram @jalahoaks pada tanggal 11 Juli 2022, Postingan tersebut adalah 100% hoaks.

Baca Juga: Cek Fakta: Mencuci Muka dengan Pasta Gigi Ampuh Hilangkan Jerawat

WHO tidak pernah secara spesifik mengkategorisasi buah-buahan hingga menobatkannya sebagai buah terbaik di dunia.

Pepaya sendiri mengandung kalsium 20 mg serta 60,9 mg dalam 100 gram pepaya. Jumlah tersebut terhitung relatif jika dibandingkan dengan kandungan buah-buahan lainnya.

Berbagai ahli di dunia juga sudah menepis adanya klaim WHO yang menobatkan pepaya sebagai buah terbaik di dunia.

Badan Kesehatan Dunia / World Health Organization (@who) tidak pernah mengeluarkan rilis pers atau pengurutan seputar buah-buahan terbaik di dunia.

Baca Juga: Cek Fakta: SPBU Terbakar Karena Ada yang Membayar dengan Ponsel dan Membuka MyPertamina?

Berbagai buah-buahan yang ada memiliki kandungan yang berbeda dengan manfaat yang bervariasi.

Informasi ini sudah pernah beredar pada akhir tahun 2021 lalu dan sudah dibantah oleh beberapa ahli kesehatan global.

Berdasarkan informasi tersebut di atas maka kabar adanya penilaian dari WHO bahwa Pepaya dinobatkan sebagai buah terbaik di dunia tidaklah benar. Informasi ini masuk dalam kategori Konten/Informasi Sesat (Misleading Content).

Misleading content dibentuk dengan cara memanfaatkan informasi asli, seperti gambar, pernyataan resmi, atau statistik, akan tetapi diedit sedemikian rupa sehingga tidak memiliki hubungan dengan konteks aslinya.***

Editor: Burhan SM

Tags

Terkini

Terpopuler