Pos Indonesia Membagikan iPhone 13 Pro Max? Cek Faktanya

- 18 Maret 2022, 09:05 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Ibox

GOWAPOS - Beredar pesan singkat yang memuat link pengambilan hadiah dari Pos Indonesia berupa iPhone 13 Pro Max (256 Gb) Sierra Blue.

Pesan singkat tersebut disertai dengan tautan yang akan mengarahkan kepada sebuah situs yang diklaim sebagai situs pengambilan hadiah.

Benarkah informasi pada postingan tersebut di atas? cek faktanya disini.

Melansir instagram @jalahoaks pada tanggal 13 Maret 2022, pesan singkat yang beredar tersebut 100% Hoaks. Karena Pos Indonesia tidak pernah mengadakan undian ataupun hadiah langsung yang disebarluaskan melalui pesan berantai.

Baca Juga: Lirik Lagu SUN SHOWER oleh MOVNING, Lagu Soundtrack A Business Proposal yang Puitis

Beredarnya kabar tersebut langsung diklarifikasi oleh kanal resmi Pos Indonesia di Instagram.

Selain itu pihak Pos Indonesia turut mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menerima berbagai informasi dari Pos Indonesia yang tidak berasal dari kanal resmi.

Berdasarkan informasi tersebut di atas maka pesan singkat bahwa Pos Indonesia membagikan hadiah iPhone 13 Pro Max adalah penipuan. Informasi ini masuk dalam kategori Tipuan/Tiruan (Imposter Content).

Imposter Content merupakan konten yang dibuat dengan meniru konten asli.***

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x