Cek Fakta: Video Penampakan UFO di Daerah Tanah Abang Selama Lebih dari Satu Jam

- 5 Agustus 2022, 09:30 WIB
Ilustrasi penampakan UFO
Ilustrasi penampakan UFO /Pixabay/0fjd125gk87/

GOWAPOS - Cek fakta video yang beredar di media sosial Facebook mengenai penampakan sebuah UFO di atas daerah Tanah Abang.

Video tersebut beredar dengan judul UFO sudah satu jam lebih berada di atas daerah Tanah Abang.

Benarkah informasi pada postingan tersebut di atas? cek faktanya disini.

Melansir instagram @jalahoaks pada tanggal 4 Agustus 2022, Postingan tersebut adalah 100% hoaks.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Menahan Tangis Bisa Menyebabkan Seseorang Menderita Kanker?

Video tersebut diunggah oleh kanal Youtube Kaufik Anril pada 26 Februari 2019 dengan judul "UFO melayang hampir satu jam di Kota Bandung".

Video yang sama juga ditemukan pernah diunggah akun instagram @kaufikanril pada tanggal yang sama. Namun telah disebutkan, bahwa video penampakan UFO tersebut merupakan hasil editan.

Pengunggah video telah menyatakan bahwa video tersebut merupakan hasil rekayasa dengan menggunakan ponsel pintar dan menggunakan software pengolah video.

Berdasarkan informasi tersebut di atas maka informasi berupa video tentang sebuah UFO satu jam lebih berada di atas daerah Tanah abang, adalah tidak benar. Informasi ini masuk dalam kategori Konten Manipulasi (Manipulated Content).

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x