Cek Fakta: Video Demo Senayan Membara 28 Februari 2024 Reformasi Jilid 2

- 4 Maret 2024, 07:59 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Pixabay/Fajrul Falah/

GOWAPOS - Cek fakta informasi yang beredar mengenai video adanya demo di Senayan pada 28 Februari 2024 Senayan membara reformasi jili 2 sudah dimulai.

Beredar video di Twitter yang menyatakan bahwa adanya demo di Senayan pada 28 Februari 2024 yang bertuliskan,

"Senayan membara
Reformasi jilid 2 sudah dimulai Jokowi dipaksa turun
rakyat menuntun demokrasi dipulihkan lagi"

Baca Juga: Cek Fakta: Video Ribuan Massa Berjoget Menunggu Hasil Pilpres 2024

Benarkah informasi yang beredar tersebut? cek faktanya disini.

Melansir cekfakta pada tanggal 03 Maret 2024, Postingan tersebut adalah 100% hoaks. Faktanya, video tersebut tidak ada kaitannya dengan demo menuntut Jokowi turun.

Setelah dilakukan penelusuran, video dan narasi yang diunggah oleh akun tersebut identik dengan video Kompas TV dengan judul "TERKINI - Memanas, Polisi Lepaskan Water Canon ke Demonstran di Depan Gedung DPR RI," video tersebut telah diunggah oleh Kompas TV 4 tahun yang lalu. Tepatnya pada tanggal 24 September 2019.

Berdasarkan informasi tersebut di atas, maka informasi mengenai video yang menyatakan bahwa adanya demo di Senayan pada 28 Februari 2024 adalah tidak benar. Informasi ini merupakan konten Hoaks dengan jenis Misleading Content.

Misleading content dibentuk dengan cara memanfaatkan informasi asli, seperti gambar, pernyataan resmi, atau statistik, akan tetapi diedit sedemikian rupa sehingga tidak memiliki hubungan dengan konteks aslinya.***

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x