Sasar Pasar Internet QuadPlay, Smartfren Gandeng Moratel Hadirkan True QuadPlay

- 27 Oktober 2021, 07:49 WIB
Smartfren bersinergi dengan Moratel menghadirkan produk terbaru bernama True QuadPlay sebagai layanan internet untuk gaya hidup digital di Indonesia.
Smartfren bersinergi dengan Moratel menghadirkan produk terbaru bernama True QuadPlay sebagai layanan internet untuk gaya hidup digital di Indonesia. /Trinity/Dokumentasi pribadi

GowaPos.com – Smartfren bersinergi dengan Moratel menghadirkan produk terbaru bernama True QuadPlay sebagai layanan internet untuk gaya hidup digital di Indonesia.

Sinergi ini membuat True QuadPlay menjadi satu produk dengan satu billing yang mengombinasikan keunggulan dari kedua perusahaan.

Adapun keunggulan produk ini adalah pelanggan bisa mendapatkan internet broadband kecepatan tinggi Oxygen.id, saluran TV kabel premium, video on demand, konten OTT, satu nomor telepon rumah bebas abodemen, Kuota Nonstop untuk paket data seluler, serta gratis panggilan telepon ke seluruh nomor Smartfren.

Harapannya produk terbaru ini menjadi solusi terlengkap bagi pelanggan yang membutuhkan internet berkecepatan tinggi guna menunjang berbagai kegiatan digital, dari hiburan, pendidikan, hingga bisnis.

Baca Juga: Netizen Korsel Tolak Kim Seon Ho Hengkang dari Dunia Hiburan, Sebut Choi Young Ah Terlalu Banyak Memelintir

Galumbang Menak, President Director PT. Mora Telematika Indonesia (Moratel) mengatakan saat ini permintaan atas kebutuhan layanan Oxygen.id untuk perumahan juga perusahaan saat ini terus meningkat pesat, dan kami berkomitmen untuk terus memperluas jaringan layanan Oxygen.id.

"Dengan semakin luasnya area layanan Oxygen.id maka kami juga berkomitmen untuk terus mengembangkan layanan terbaik untuk pelanggan," kata Galumbung.

Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Smartfren menambahkan layanan True QuadPlay merupakan langkah awal dari sinergi strategis antara Smartfren dengan Moratel.

Pihaknya yakin sinergi ini adalah kunci untuk meraih dan mengembangkan peluang di segmen bisnis internet quadplay di Indonesia.

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x