Telah Dibuka! Beasiswa Pelatihan Perhotelan dan Pariwisata Bali WISE untuk Perempuan Kurang Mampu

- 9 Mei 2023, 10:07 WIB
Potret pelatihan Bali WISE/ Bali WISE
Potret pelatihan Bali WISE/ Bali WISE /

GOWAPOS - Bali WISE (Women of Indonesia Skills Education) kembali membuka beasiswa pelatihan perhotelan dan pariwisata di Bali.

Bali WISE adalah pusat keterampilan perhotelan yang berfokus pada industri perhotelan Bali, dan dijalankan oleh staf ROLE Foundation. Pendidikan berkualitas tinggi dan pelatihan keterampilan sesuai dengan standar kualitas tinggi bisnis pariwisata profesional. 

Berfokus pada perempuan yang terpinggirkan, bertujuan untuk menciptakan perubahan yang langgeng dengan mendorong perempuan yang kurang beruntung untuk mendapatkan pendidikan keterampilan dan menjadi mandiri dengan mendapatkan pekerjaan berkualitas dengan upah yang adil.

Program Bali WISE ini berlangsung selama 6 bulan. 3 bulan pertama diisi dengan pelatihan dasar bekerja seperti Bahasa Inggris, digital marketing, etika kerja, komputer, dasar-dasar perhotelan, yoga, serta memasak.

Sedangkan 3 bulan selanjutnya, peserta akan mengikuti pelatihan di hotel mencakup F&B, housekeeping, administrasi, spa, tour & travel serta seminar cara membuat aplikasi kerja, CV, dan wawancara kerja.

Fasilitas yang didapatkan selama mengikuti Program Bali Wise:

• Biaya pelatihan gratis

• Beasiswa termasuk tempat tinggal (asrama)

• Dapat makan 3x perhari

• Seragam

• Dapat uang saku perbulan

Beasiswa Bali WISE dilaksanakan 4 kali dalam 1 tahun, yaitu:

• Gelombang 1: Januari – Juli

• Gelombang 2: April – Oktober

• Gelombang 3: Juli – Januari

• Gelombang 4: Oktober – April

Para siswa dapat mulai mendaftar dua bulan sebelum program di laksanakan di setiap gelombangnya. Berikut syarat-syarat pendaftaran yang harus di penuhi:

• Perempuan usia 17-24 tahun

• Tidak mampu melanjutkan kuliah

• Pendidikan minimal SMA/sederajat

• Tekun dan bermotivasi tinggi

• Tidak mempunyai keahlian khusus

• Belum bekerja atau bekerja dengan kondisi kerja buruk/upah minim.

• Melengkapi formulir pendaftaran secara Online atau Offline dengan menyertakan KTP, KK, Ijazah. dan KIP (Kartu Indonesia Pintar) atau Surat Keterangan Tidak Mampu

• Mengikuti tes Bahasa Inggris dan Essay yang disediakan pihak Bali WISE

• Melampirkan surat pemeriksaan medis dari dokter (bagi calon yang tidak mampu untuk mendapatkan surat keterangan sehat akan diberikan surat pernyataan kesehatan dari pihak Bali WISE)

Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengisi formulir pendaftaran dan mengunggah berkas melalui tautan berikut (https://baliwise.org/beasiswa/).

Apabila ada hal yang perlu ditanyakan bisq langsung menghubungi Bali WISE. Informasi lengkap mengenai program ini bisa dibaca melalui situs resminya melaui tautan berikut (https://baliwise.org/beasiswa/).***

Editor: Burhan SM

Sumber: Instagram @info_beasiswa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah