Hanyut di Pantai Okinawa, Kazuki Takahashi Pencipta Manga Hit Jepang "Yu-Gi-Oh" Meninggal Dunia

8 Juli 2022, 07:51 WIB
Manga hit Jepang "Yu-Gi-Oh" karya Kazuki Takahashi. /Twitter/@CultureCrave/

 

GOWAPOS - Kazuki Takahashi pencipta serial manga hit Jepang "Yu-Gi-Oh" dikabarkan meninggal dunia.

Kazuki Takahashi meninggal dunia pada usia 60 tahun, setelah hanyut sekitar 300 meter laut lepas pantai Okinawa, Kota Nago, Prefektur Okinawa.

Hal tersebut pertama kali diketahui oleh seseorang buang sedang melakukan rekreasi di laut tersebut setelah itu, melapor kepada Penjaga Pantai Jepang.

Baca Juga: Sinopsis BALIKA VADHU 444 Tayang 8 Juli 2022: Abhayram/Kundan Ganggu Bulan Madu Nandini dengan Krish

Penjaga Pantai menyebut menemukan tubuh laki-laki pada Rabu 6 Juli 2022 dan kemudian pada Kamis 7 Juli 2022 dikonfimasi bahwa itu merupakan tubuh Kazuki Takahashi dan dipastikan telah meninggal dunia.

Selanjutnya, penjaga pantai juga mengungkapkan menemukan Kazuki Takahashi sedang mengenakan peralatan snorkeling, dan dia mengunjungi pantai Okinawa sendirian.

Bahkan, penjaga pantai menyebut sebuah lisensi ditemukan pada mobil sewaan yang disewa Kazuki Takahashi.

Baca Juga: Sinopsis BALIKA VADHU 443 Tayang 7 Juli 2022: Nandini Diskors dari Rumah Sakit, Shivam Lupa Ingatan

Mobil tersebut ditinggalkan tanpa pengawasan di jalan pertanian dekat pantai Okinawa di desa Onna, sekitar 12 km dari lokasi di mana Tuan Takahashi ditemukan.

Lebih lanjut, Penjaga Pantai Jepang juga menyebut sama sekali tidak ada goresan yang terlihat pada tubuh Kazuki Takahashi.

Olehnya itu, pihaknya bermaksud ingin menyelidiki penyebab meninggalnya Kazuki Takahashi.

Baca Juga: Sinopsis GOPI 464 Tayang 8 Juli 2022:Pari Bawa Kalajengking untuk Gigit Gopi, Meera Dapatkan tandatangan Vidya

Diketahui, Kazuki Takahashi berasal dari Tokyo dan memulai debutnya sebagai seniman manga pada tahun 1986 dan kemudian menerbitkan permainan kartu dengan motif "Yu-Gi-Oh!" di "Weekly Shonen Jump" dari tahun 1996 hingga 2004.

"Yu-Gi-Oh" adalah seorang siswa sekolah menengah yang memiliki kepribadian yang berbeda dalam dirinya setelah menyelesaikan teka-teki dari Mesir kuno.

"Yu-Gi-Oh" awalnya hanya kisah pertempuran dengan permainan, namun mahakarya Kazuki Takahashi ini, selanjutnya dibuatkan menjadi animasi TV dan film hingga menjadi populer di seluruh dunia.***

Editor: Subair Pare

Sumber: Nhk.or.jp

Tags

Terkini

Terpopuler