Pantai Bias Putih Bukit Asah Karangasem Bali: Fasilitas Wisata, Harga Tiket, dan Rute ke Lokasi

- 22 September 2022, 15:56 WIB
Pantai Bias Putih Bukit Asah Karangasem Bali: Fasilitas Wisata, Harga Tiket, dan Rute ke Lokasi
Pantai Bias Putih Bukit Asah Karangasem Bali: Fasilitas Wisata, Harga Tiket, dan Rute ke Lokasi /Arya Wiznu/Instagram

2. Fasilitas Wisata dan Harga Tiket Masuk

Bukit Asah Desa Adat Bugbug adalah tempat wisata yang senantiasa berkembang. Saat ini fasilitasnya sudah semakin memadai. Seperti yang tersebut sebelumnya, di sana ada berbagai spot foto dan wahana yang menarik. Pihak pengelola juga menyediakan beberapa paket wisata seperti mancing, berperahu, dll.

Karena terkenal sebagai tempat camping di Bali, pengelola pun telah menyediakan persewaan mulai dari tenda medium, VIP, dome, bahkan tersedia wisata glamping. Fasilitas tiap tenda berbeda, tapi semuanya sudah mencakup fitur perlengkapan api unggun, lampu dan alat listrik, tempat istirahat, toilet, dan WiFi.

Fasilitas lainnya mencakup warung makanan dan minuman, area parkir yang luas, akses ke lokasinya juga sudah bagus. Lalu untuk harga tiket masuk Bukit Asah, biayanya sebesar IDR 5K. Biaya lain adalah untuk parkir sekitar IDR 5K. Harga camping dengan menyewa tenda bervariasi, mulai dari IDR 170K - IDR 400K.

3. Rute Lokasi Bukit Asah Karangasem Bali

Bukit Asah adalah bagian dari proyek Taman Harmoni Bali, dikelola Badan Pengembangan Pariwisata Desa Adat Bugbug (BP2DAB). Lokasinya terletak di Desa Bugbug, Sengkidu, Kec. Manggis, Kab. Karangasem, Bali. Jaraknya sekitar 20 menit berkendara ke arah timur dari Pantai Candidasa yang lebih dulu populer.

Jarak dari Denpasar lumayan jauh namun mudah, sekitar 60 kilometer atau 1,5 jam berkendara. Dari Kota Denpasar, Anda bisa berkendara mengikuti Jalam Prof. Dr. Ida Bagus Mantra ke arah timur menuju ke arah Candidasa. Lanjut ke timur melalui Jl. Raya Bugbug hingga di Jl. Raya Bukit Asah. Manfaatkan Peta Lokasi.***

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah