Prakiraan Cuaca Kabupaten Gowa Pada 17-18 Maret 2022, Kondisi Cerah dan Berawan

- 17 Maret 2022, 07:36 WIB
Ilustrasi prakiraan cuaca kabupaten Gowa
Ilustrasi prakiraan cuaca kabupaten Gowa /Pixabay/Mint_Foto/

GOWAPOS - Prakiraan cuaca di wilayah kabupaten Gowa, pada tanggal 17 hingga 18 Maret 2022.

Untuk waktu yang tidak cukup lama, hujan ringan hingga sedang sempat mengguyur sebagian kawasan di kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Hal itu juga disebabkan oleh kondisi langit berawan akhir-akhir ini. Walaupun tampak cukup cerah di pagi hari, langit mendung sewaktu-waktu bisa muncul pada siang hingga sore hari.

Curah hujan yang turun diperkirakan juga tidak begitu lebat, hanya saja para pengendara diharapkan berhati-hati jika berkendara dalam keadaan hujan dan jalanan licin.

Baca Juga: Polres Gowa Edukasi Murid TK Bhayangkari Terkait Tertib Lalu Lintas, Dekatkan Hubungan Polisi dengan Anak

Persiapkan selalu kelengkapan anti hujan saat beraktivitas di luar rumah, seperti payung, jas hujan, jaket dan sejenisnya.

Sebagai persiapan ketika perubahan cuaca di waktu-waktu yang penting. Perbarui pula selalu informasi seputar prakiraan cuaca setiap menyusun agenda atau sebelum beraktivitas di luar rumah.

Dikutip di situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), telah dirilis informasi seputar prakiraan cuaca di wilayah kabupaten Gowa, pada tanggal 17 hingga 18 Maret 2022.

Pada tanggal 17 Maret 2022 pukul 11.00 WITA, berawan. Suhu mencapai 28 derajat Celcius dengan kecepatan angin hingga 30 km/jam dari arah barat.

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah