Prakiraan Cuaca di Sulawesi Selatan Sabtu-Minggu, 22-23 Januari 2022: Hanya Sebagian Kabupaten Kota Berawan

- 22 Januari 2022, 08:47 WIB
ilustrasi
ilustrasi / Viễn Đông by Pexels/

GOWAPOS - Prakiraan cuaca Kabupaten Kota di Sulawesi Selatan selama dua hari kedepan Sabtu - Minggu, 22 - 23 Januari 2022 masih didominasi hujan ringan. Meskipun ada beberapa daerah hanya mendung saja.

Cuaca mulai siang, malam dan dinihari masih diguyur hujan ringan mulai dari ujung Selatan dan Utara di Sulawesi Selatan.

Menurut prakiraan BMKG yang dikutip Sabtu, 22 Januari 2022 disebutkan hanya Makale, Pinrang, Rantepao, Sengkang, Sidrap yang berawan mulai pagi hingga malam.

Baca Juga: Sinopsis HOSTILES Tayang di Bioskop Trans TV: Dibintangi Christian Bale dan Rosamund Pike

Sementara Makassar dan kota-kota lainnya dimungkinkan akan diguyur hujan ringan mulai siang hingga malam hari.

Dimana suhu diprakirakan sekitar 23 - 29 derajat celcius dengan kelembapan mencapai 70 - 95 persen.

Dengan kondisi yang kurang bersahabat ini, dihimbau agar tetap waspada bila harus keluar meninggalkan rumah.

Baca Juga: Sinopsis GONE GIRL Tayang di Bioskop Trans TV: Istri Hilang di Ultah Kelima Pernikahan, Suami Jadi Tersangka

Begitupun para pengendara bermotor di jalan, agar mengurangi kecepatan berkendara mengingat jarak pandang sedikit berkurang akibat turunnnya hujan. ***

Editor: Subair Pare

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah