Asyik! Kini Beli Paket Data Sudah Bisa Lewat Facebook Mobile Center, Hasil Kolaborasi Bersama Telkomsel

26 Oktober 2021, 15:02 WIB
Asyik! Kini Beli Paket Data Sudah Bisa Lewat Facebook Mobile Center /Humas/Dokumentasi pribadi Telkomsel


GowaPos.com --
 COVID-19 menjadi momen yang berarti bagi sektor telekomunikasi. Kondisi di mana kita diwajibkan untuk tinggal di rumah.

Telkomsel telah bekerja sama dengan Facebook dalam meluncurkan Facebook Mobile Center.

Sebuah fitur di dalam aplikasi Facebook di mana Telkomsel bisa memberikan pengalaman penjualan dan pelayanan yang tanpa batas dalam aplikasi Facebook.

Pelanggan Telkomsel bisa melakukan pembelian paket data dan paket darurat dalam aplikasi Facebook.

Baca Juga: Istri Salehah, Amalkan Doa ini Agar Dapat Melancarkan Rezeki Suami dalam Mencari Nafkah

Di samping itu, pelanggan Telkomsel bisa mengakses MyTelkomsel dari Mobile Center, di mana pelanggan bisa melakukan pengecekan pulsa, paket data, serta produk dan layanan Telkomsel lainnya.

Ditambah lagi, pelanggan juga bisa mengakses Instagram Telkomsel dari Mobile Center.

Untuk potensi pengembangan layanan 5G Telkomsel, Telkomsel berkolaborasi dengan kapabilitas yang dimiliki oleh Facebook untuk mendorong lebih banyak potensi pengembangan layanan 5G.

Direktur Marketing Telkomsel, Rachel Goh menyatakan, Telkomsel berada di titik penting transformasi digital, dan telah memasuki bisnis baru di luar telekomunikasi selama lima hingga 10 tahun terakhir," katanya.

Baca Juga: Hadir di Gowa, TeleCTG Diandalkan Tekan Angka Kematian Ibu dan Bayi dengan Sistem IoT

Facebook, sebagai salah satu mitra transformasi digital Telkomsel, mendukung visi baru ini dengan membagikan ilmu dan tips praktis untuk menang dalam pemasaran digital.

Mulai dari meningkatkan keterlibatan pelanggan di platform digital, serta mendorong pelanggan untuk memanfaatkan fitur dan layanan baru dari produk-produk Telkomsel, seperti aplikasi MyTelkomsel, Dunia Games, dan MAXstream.

Facebook bermitra erat dengan Telkomsel dalam pemasaran digital dan solusi iklan yang memberikan dampak yang optimal.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Harga Tes PCR Diturunkan Menjadi Rp300 Ribu, Kemenkes: Sementara Konsultasi

“Facebook hadir di Indonesia untuk mendukung komunitas dan pebisnis di Indonesia sehingga nanti bisa memperkuat kekuatan teknologi digital dalam negeri," ujarnya.***

 

Editor: Sutriani Nasiruddin

Tags

Terkini

Terpopuler