Review, Sinopsis dan Para Pemain Drama Korea Hometown Cha-Cha-Cha (2021)

- 27 Agustus 2021, 09:37 WIB
Simak alasan wajib menonton drama Korea Netflix bertajuk Hometown Cha-Cha-Cha yang dibintangi Shin Min Ah dan Kim Seon Ho.
Simak alasan wajib menonton drama Korea Netflix bertajuk Hometown Cha-Cha-Cha yang dibintangi Shin Min Ah dan Kim Seon Ho. /Soompi

Gowapos.com -- Drama Korea (Drakor) terbaru 2021 yang diperankan Shin Min Ah dan Kim Sun Ho yang berjudul Hometown Cha Cha Cha akan tayang perdana pada Sabtu 28 Agustus 2021 untuk menggantikan serial sebelumnya yang berjudul “The Devil Judge“.

Drakor ini akan tayang di channel TV tvN yang mengisi slot Sabtu dan Minggu, pukul 21:00 waktu Korea sebanyak 16 episode dan dijadwalkan habis tayang pada 17 Oktober 2021.

Sebelum menyaksikan tayangan drakor yang akan menghibur para penggemar Shin Min Ah dan Kim Sun Ho ini, tentunya kamu perlu tahu sedikit cerita singkatnya agar dapat memahami alurnya.

Review Drakor Hometown Cha Cha Cha

Judul Drama: Hometown Cha-Cha-Cha
Genre / Tema :Romantis, Komedi
Jumlah Episode: 16 episode
Channel: tvN, Netflix
Rilis: 28 Agustus 2021 sampai 17 Oktober 2021
Tayang: Setiap Hari Sabtu dan Minggu, jam 21:00 waktu Korea
Sutradara: Yoo Je Won
Penulis: Shin Ha Eun
Cerita Adaptasi: Drama remake dari sebuah film korea tahun 2004 berjudul “Mr. Handy, Mr. Hong“

Baca Juga: Sinopsis, Review dan Para Pemain Hospital Playlist Season 2 2021

Sinopsis Drakor Hometown Cha-Cha-Cha

Drakor Hometown Cha-Cha-Cha adalah drama komedi romantis yang dibintangi actor Kim Sun Ho dan Shin Min Ah. Mereka dipertemukan dalam alur cerita drakor yang berkisah tentang seorang dokter gigi yang perfeksionis dengan seorang pria desa dan pengangguran.

Dokter gigi itu bernama Yoon Hye Jin (Shin Min Ah). Ia baru saja pindah ke Desa Gongjin yang terletak di tepi laut. Di tempat itu, Yoon Hye Jin membuka klinik di desa tersebut. Yoon Hye Jin memiliki sifat yang tegas namun baik dan berhati hangat.

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x