Hotman Paris Ikut Komentari Kasus Kim Seon Ho, Sekaligus Sindir Laki-laki yang Tak Bisa Komitmen

- 22 Oktober 2021, 08:53 WIB
Kontroversi yang dialami aktor Korea Selatan Kim Seon Ho terkait pemaksaan aborsi kepada seorang wanita yang menyertnya, menjadi sorotan dunia.
Kontroversi yang dialami aktor Korea Selatan Kim Seon Ho terkait pemaksaan aborsi kepada seorang wanita yang menyertnya, menjadi sorotan dunia. /@hotmanparisofficial/Instagram


GowaPos.com —
Kontroversi yang dialami aktor Korea Selatan Kim Seon Ho terkait pemaksaan aborsi kepada seorang wanita yang menyertnya, menjadi sorotan dunia.

Bahkan beberapa hari ini kasus aktor 35 tahun ini menjadi trending di Indonesia, yang menjadi salah satu negeri banyaknya penggila drama Korea.

Melihat hal tersebut, ternyata banyak juga dari kalangan artis dan publik figur dari Indonesia yang menyayangkan hal ini dan ikut berkomentar.

Selain Arief Muhammad, Prilly, bahkan Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea pun ikut menyoroti kasus pemain drama Korea Hometown Cha Cha Cha ini.

Baca Juga: Sayang Sekali, BLT UMKM Rp1,2 Juta Tak Bisa Cair untuk 10 Orang Ini. Ketahui Cara Cek Eform di BRI

Terlihat Hotman mengunggah foto Kim Seon Ho lengkap dengan komentarnya. Menurut Hotman wajah ganteng percuma kalau tidak bisa berkomitmen.

"Karna yang ganteng doang belum tentu mau komitmen. Pilih yang kaya dan setia aja," tulis Hotman Paris di Instagram.

Hotman juga menyindir soal laki-laki yang hanya bermodal wajah ganteng. "Laki Ganteng tanpa kharisma rasanya hambar! Kharisma tdk mungkin tumbuh kalau suami bokek! Suami pencitraan dan sok kaya akan rontok dan terbukti kebohongannya oleh waktu!," ucapnya.

"Kemunafikan akan terbongkar oleh waktu! Suami yg nasehatin pasangan lain agar sehidup semati tapi dirinya cerei mulu akan rontok kharismanya berobah jadi cemohan!," imbuhnya.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Europa Jumat 22 Oktober 2021: Celtic Perkasa, West Ham Menang Mudah, Daka Quattrick

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x