Sinopsis Singkat Film Indonesia yang Tayang di Bioskop Agustus 2022: Pengabdi Setan 2 dan Sayap-Sayap Patah

- 1 Agustus 2022, 12:10 WIB
Poster Film Pengabdi Setan 2 dan Sayap-Sayap Patah yang akan ditayangkan di Bioskop Indonesia sepanjang bulan Agustus 2022.
Poster Film Pengabdi Setan 2 dan Sayap-Sayap Patah yang akan ditayangkan di Bioskop Indonesia sepanjang bulan Agustus 2022. /tangkapan layar IMDb/

GOWAPOS - Ini merupakan kabara gembira bagi penggemar film Indonesia sebab ada beberapa film andalan yang akan tayang di bioskop untuk bulan Agustus tahun 2022 ini.

Film yang ditayangkan bragam genre mulai dari horor, action, dan drama. Semuanya dipastikan akan disukai dan mengobati rasa rindu penggemar film-film tanah air.

Sebut saja film horor Pengabdi Setan 2: Communion, yang sudah lama dinantikan para penggemarnya. Alasannya, karya sineas Joko Anwar ini sukses saat pemutaran film sekuel dari film horor remake tersebut.

Baca Juga: CEK FAKTA: Keramas Setiap Hari Bikin Rambut Kering dan Rontok?

Nah, apa saja film yang bakal tayagn di bioskop selama bulan Agustus 2022? Ini daftar lengkap dan sinopsis singkatnya yang dikutip dari antvklik.

PENGABDI SETAN 2: COMMUNION
Pengabdi Setan 2: Communion adalah sekuel dari film dengan judul yang sama lima tahun lalu, yakni tahun 2017. Film ini masih dibintangi oleh Tara Basro, Endy Arfian, Bront Palarae, dan lain-lain.

Film ini masih mengisahkan kelanjutan dari film sebelumnya tentang keluarga Rini berhasil menyelamatkan diri dari kejadian mengerikan yang membuat mereka kehilangan ibu dan adik bungsunya.

Baca Juga: Sinopsis Film THE SCOUT Asal Thailand, Kisah Sekelompok Anak Pramuka Terjebak di Semesta Paralel

Mereka akhirnya pindah ke rumah susun yang mereka pikir lebih aman. Namun, mereka menyadari jika keberadaan mereka membuat penghuni lain terancam keamanannya.

Bisakah Rini dan keluarganya berhasil selamat? Saksikan selengkapnya mulai tanggal 4 Agustus 2022 di bioskop kesayangan Anda.

JO SAHABAT SEJATI
Diceritakan Jo Sahabat Sejati adalah film besutan sutradara Alex Latief. Film yang bergenre petualangan ini mengisahkan tentang seekor kuda kesayangan Arif yang bernama Jo.

Baca Juga: Sinopsis GOPI 488 Tayang 1 Agustus 2022: Gopi-Jaggi Temukan Surat Properti, Usir Mansi, Pramila Keluar Rumah

Jo juga berteman dengan ketiga murid Arif, yaitu Genta, Cinta, dan Danar. Jo sendiri adalah kuda yang gesit sehingga sangat disukai oleh warga desa.

Suatu hari terjadi sebuah peristiwa yang mengubah segalanya. Jo mendadak dibenci oleh para penduduk desa dan dituduh menjadi alasan di balik peristiwa tersebut.

Kira-kira kejadian apa yang membuat warga desa membenci Jo? Jangan lupa saksikan selengkapnya mulai tanggal 11 Agustus 2022 di bioskop kesayangan Anda.

Baca Juga: Kabar Paket Sembako yang Terkubur dan Viral di Sosmed, Begini Penjelasan JNE

SAYAP-SAYAP PATAH
Film Sayap-Sayap Patah ditulis oleh Monty Tiwa dan disutradarai oleh Rudy Soedjarwo.

Film ini sempat menggegerkan publik lantaran chemistry antara Nicholas Saputra dan Ariel Tatum sebagai suami istri dalam trailer yang beredar membuat warganet iri.

Film ini berkisah tentang Aji yang merupakan anggota Densus 88 yang menjadi garda terdepan dalam kasus terorisme. Sementara itu, pekerjaan Aji membuat Nani, istrinya yang tengah hamil tua cemas.

Penasaran chemistry Nicholas Saputra dan Ariel Tatum sebagai suami istri? Film ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai tanggal 18 Agustus 2022.

Baca Juga: Ini Penjelasan Kang Tae Oh Soal Adegan Ciuman Dirinya Dengan Park Eun Bin di Extraordinary Attorney Woo

12 CERITA GLEN ANGGARA
12 Cerita Glen Anggara merupakan film besutan Fajar Bustomi yang dibintangi oleh aktor dan aktris muda Tanah Air, seperti Prilly Latuconsina, Adhisty Zara, Junior Roberts, hingga Angga Yunanda.

Film tersebut berkisah tentang Shena yang memiliki 12 daftar hal-hal yang ingin ia lakukan sebelum meninggal dunia. Glen pun membantu Shena untuk mewujudkan itu semua.

Sementara itu, benih-benih cinta mulai tumbuh di antara keduanya. Sayang, Shena merasa bahwa perasaan cinta yang timbul itu justru akan menyulitkan Glen.

Film drama romantis ini akan tayang mulai tanggal 18 Agustus 2022 di bioskop kesayangan Anda.

Baca Juga: Seorang Pekerja Panggung di Stadion Gangneung Ditemukan Tewas Sehari setelah PSY Gelar Konser

MENCURI RADEN SALEH
Film Mencuri Raden Saleh diproduksi oleh Visinema dan disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko.

Dalam film ini, Angga mengumpulkan talenta-talenta muda, seperti Iqbal Ramadhan, Angga Yunanda, Rachel Amanda, Ari Irham, Umay Shahab, dan Aghniny Haque.

Film ini berkisah tentang sekelompok pemuda yang berencana melakukan pencurian terbesar abad ini. Mereka akan mencuri lukisan karya Raden Saleh yang berjudul Penangkapan Diponegoro yang disimpan di istana kepresidenan.

Baca Juga: 3 Hal Yang Paling Dinantikan Dalam Serial “The Good Detective 2”

Penasaran dengan aksi mereka? Saksikan mulai tanggal 25 Agustus 2022 di bioskop seluruh Indonesia.

Nah, tertarik menonton salah satu film atau semuanya di bulan Agustus ini. Ingat catat jadwalnya semoga tidak ketinggalan menonton film dan bintang kesayangan Anda. ***

 

 

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah