Sinopsis KAMEN RIDER GHOST Tayang 20 Juni 2023 di RTV: Kerja Sama Takeru Tenkuji dan Alain Menuju Dunia Ganma

- 20 Juni 2023, 07:30 WIB
Cuplikan Kamen Rider Ghost/Tangkapan layar
Cuplikan Kamen Rider Ghost/Tangkapan layar /YouTube.com/SpecialForm12/

GOWAPOS - Berikut sinopsis Kamen Rider Ghost tanggal 20 Juni 2023 di RTV, saksikan aksi hebat Takeru Tenkuji setiap hari Senin hingga Jumat.

Kamen Rider Ghost hadir pertama kalinya di layar kaca Indonesia melalui stasiun TV swasta RTV. Tayang setiap hari Senin sampai Jumat, pukul 09.00 WIB. Jadwal sewaktu-waktu bisa berubah sesuai dengan kebijakan penayangan stasiun TV terkait.

Kini serial Kamen Rider Ghost telah memasuki episode 25 dan 26 yang akan ditayangkan secara berurutan pada Selasa, 20 Juni 2023.

Sinopsis episode 25 dan 26

Baca Juga: Sinopsis KAMEN RIDER GHOST Tayang 19 Juni 2023 di RTV: Takeru Tenkuji Kembalikan Kepercayaan Diri

Takeru meminta pertolongan dari Alain untuk bisa masuk ke dunia ganma. Tetapi Akari tidak percaya sepenuhnya kepada keinginan Alain untuk membantu Takeru. Adel meminta Igor yang berada di bumi agar segera menyelesaian proyek dunia impiannya melalui perusahaan Demia.

Pekerjaan jahat mereka dibuka dengan kehadiran ganma terbang yang mengubah langit menjadi berwarna merah. Kamen Rider Ghost berupaya untuk menghadangnya, namun ganma itu melarikan diri.

Kanon Fukami tiba-tiba jatuh sakit saat sedang bersantai dengan Cubi dan Alain. Kemudian ia dibawa ke kuil untuk mengetahui penyebab sakitnya. Takeru masih berusaha masuk ke dunia ganma dengan menggunakan semua Eyecons, termasuk milik Alain.

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: RTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah