Amalan yang Dianjurkan Saat Masuk dan Keluar Masjid, Ini Penjelasan Ustadz Agus Hendra

19 November 2021, 15:37 WIB
Ustadz Agus Hendra / Tangkapan Layar/Youtube.com/Masjid Raya Kebayoran Residences/

GowaPos.Com - Terdapat amalan yang dianjurkan saat masuk dan keluar Masjid.

Masjid merupakan tempat ibadah umat Islam. Tempat suci itu juga memiliki banyak keutamaan bagi siapa saja yang mengerjakan ibadah di sana.

Keberadaan Masjid di Indonesia sangat mudah di temukan. Dari kota besar, hingga desa kecil pun telah mendirikan Masjid.

Baca Juga: UAS Berikan Amalan Agar Mendapatkan Keturunan dengan Belajar dari Kisah Para Nabi

Sehingga umat Islam dapat dengan mudah mengerjakan sholat secara berjamaah.

Daripada menjalankan sholat sendiri di rumah, melaksanakan sholat di Masjid akan memperoleh begitu banyak pahala.

Tidak hanya pada saat sholat, masuk dan keluarnya pun akan diberikan ganjaran kebaikan oleh Allah, bila dilakukan dengan cara yang benar dan sesuai tuntunan Islam.

Terkait amalan yang dianjurkan saat masuk dan keluar Masjid, Ustadz Agus Hendra menyarankan sebelum masuk ke dalam Masjid, baiknya berwudhu terlebih dahulu.

Baca Juga: Amalan Untuk Meningkatkan Kecerdasan, Simak Penjelasan Dari Ustadz Adi Hidayat

Saat wudhu usahakan setiap gerakannya sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad SAW.

Menurut Ustadz Agus Hendra, berwudhu seperti itu tidak hanya berpahala tapi juga membersihkan berbagai kotoran pada fisik seseorang.

“Lagi wudhu yang bagus, itu kalau masukin air ke mulut dan ke hidung itu bagusnya bersamaan dan agak keras sedikit (saat berkumur). Kenapa? Karena di samping keluar kotoran semuanya dan ternyata itu sunnah Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam, kecuali kalau lagi puasa,” kata Ustadz Agus Hendra, dilansir GowaPos.Com di kanal Youtube Zayyantv.

Baca Juga: Keutamaan Amalan Sholawat di Hari Jumat, Berikut Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah

Ustadz Agus mengingatkan, segera berdoa setelah mengambil air wudhu. Doa setelah wudhu sebagai berikut:

“Asyhadu allaa ilaaha illallaahu wahdahuu laa syariika lahu wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhuuwa rasuuluhuu, allahummaj’alni minat tawwaabiina waj’alnii minal mutathohhiriina, waj’alnii min ‘ibadikash shaalihiin.”

Terjemahan:
Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad itu adalah Utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci dan jadikanlah aku dari golongan hamba Mu yang saleh.

Baca Juga: Amalan ini Bisa Hilangkan Was-was dalam Hati, Berikut Penjelasan Ustad Abdul Somad

Dikatakan oleh Ustadz Agus, keutamaan membaca doa setelah wudhu dapat membuka pintu surga yang delapan.

Setelah itu, seseorang baru bisa masuk ke dalam Masjid. Namun ada beberapa hal yang Ustadz Agus ingatkan sebelum masuk.

Yaitu sebaiknya masuk ke dalam Masjid dengan menggunakan kaki kanan lebih dahulu.

“Masuk Masjid bagus kaki kanan. Karena kata Nabi, sunnah yang baik-baik itu dimulai dengan yang kanan,” ucap Ustadz Agus Hendra.

Baca Juga: Amalan dan Doa yang Dianjurkan Sebelum Berangkat Kerja, Berikut Penjelasan Dari Alm. Syekh Ali Jaber

Ustadz Agus juga mengingatkan agar membaca doa masuk Masjid, sebelum melangkahkan kaki masuk ke dalam.
Doa masuk Masjid sebagai berikut,

“Allahummaf tahlii abwaaba rohmatik.”

Terjemahan:
Ya Allah, bukakanlah aku pintu-pintu rahmat dari-Mu.

Menurut Ustadz Agus, salah satu sunnah yang sebaiknya dilakukan saat membaca doa masuk Masjid adalah dengan terlebih dahulu membaca sholawat.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Berikan Amalan dan Doa Ini Agar Cepat Mendapatkan Pekerjaan

Ketika keluar dari Masjid, juga terdapat doa yang dianjurkan untuk dibaca. Berikut doa keluar Masjid,

“Allahumma innii asaluka min fadlik.”

Terjemahan:
Ya Allah, sesungguhnya aku memohon keutamaan dari-Mu.

Sebelum membaca doa keluar Masjid tersebut, Ustadz Agus Hendra kembali menyarankan untuk membukanya dengan sholawat Nabi.

Baca Juga: Amalan Sunah yang Dianjurkan di Hari Jumat, Istimewa dalam Ajaran Islam

Setelah itu, barulah keluar dengan melangkahkan kaki kiri.
“Salah satu sunnah yang jarang orang amalkan adalah baca sholawat, ketika masuk Masjid dan ketika keluar dari Masjid,” kata Ustadz Agus Hendra.*

Sumber:

 

 

 

Editor: Subair Pare

Sumber: Youtube Zayyantv

Tags

Terkini

Terpopuler