Gegara Ingin Buat Konten, Puluhan Santri Terjatuh ke Sungai Akibat Jembatan Gantung Putus

- 26 Maret 2022, 21:37 WIB
Beginilah kondisi sebagian santri yang terjatuh di sungai akibat jembatan terputus, yang mendapat perawatan di dalam pesantren.
Beginilah kondisi sebagian santri yang terjatuh di sungai akibat jembatan terputus, yang mendapat perawatan di dalam pesantren. /PIKIRAN RAKYAT/Nurhandoko/

"Jembatan masih ditutup, karena baru selesai dibangun dan belum diresmikan," ungkap Dede Rahman.

Sementara itu, pihak pengelola pondok pesantren Al Huda Turalak mengaku akan bertanggung jawab atas luka yang dialami oleh santrinya.

Baca Juga: Sinopsis SUAMI PENGGANTI Tayang 26 Maret 2022: Celine Ungkap Kalau Anak yang Dikandung Ariana Anak dari Galvin

Juru bicara pondok pesantren, Mamat Solihin mengatakan sebanyak 4 santri kondisinya membaik, meski sempat dievakuasi ke RSUD Ciamis.

Lalu 41 santri yang diberi pengobatan di dalam pondok, kondisinya sudah membaik dan mulai beraktivitas kembali.

"Kami bertanggung jawab atas kejadian ini dan semua santri yang terluka langsung kami tangani, bahkan santri yang tidak dibawa ke rumah sakit, saat ini sudah kembali beraktivitas, meski mengalami luka benjol dan memar," terang Mamat Solihin.

Baca Juga: Reino Barack Beberkan Perjanjiannya dengan Syahrini di Awal Pernikahan dan Usaha Sang Istri Memiliki Momongan

Menurut Mamat Solihin, mengenai kerusakan jembatan gantung, pihaknya akan bermusyawarah terlebih dahulu.

"Soal perbaikan jembatan harus kita musyawarahkan dulu dengan seluruh pengelola pesantren, kami saat ini masih fokus terhadap kesehatan dan kesembuhan santri," jelasnya.***

Halaman:

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah