Timnas Indonesia Belum Punya Striker Mematikan, Binder: Kehadiran Egy Berikan Pilihan pada Shin Tae-yong

- 23 Desember 2021, 22:36 WIB
Nampak aksi penyelamatan sepakan pemain Singapura ke gawang Timnas Indonesia.
Nampak aksi penyelamatan sepakan pemain Singapura ke gawang Timnas Indonesia. /Instagram/@PSSI/

GowaPos.Com - Jelang pertandingan semifinal Leg Kedua Piala AFF 2020, Timnas Indonesia harus memperbaiki penampilannya untuk menang.

Karena pada leg pertama lalu, beberapa pemain Indonesia terlihat kurang fokus sehingga Singapura bisa menyamakan kedudukan 1-1 di menit ke-70.

"Secara keseluruhan Timnas Indonesia bermain cukup bagus dan hampir menang andai mempertahankan skor 1-0. Namun Singapura berhasil mencuri satu gol,"ungap Pengamat Sepakbola Binder Singh dalam akun YouTube Bung Binder.

Baca Juga: Prediksi Line-Up Timnas Indonesia vs Singapura Leg 2 Piala AFF, Egy Kemungkinan Diturunkan sebagai Pengganti

Dalam laga melawan Singapura di leg pertama, kedua tim awalnya menerapkan pola defensif dan menunggu salah satu tim untuk menyerang. Dan selanjutnya melakukan counter attack untuk membuka peluang.

"Masing-masing tim mencari kesalahan lawan, untuk melakukan counter secara cepat untuk mencuri gol,"tambah Bung Binder.

Dalam analisanya, pemain Singapura mencoba bermain keras dan diikuti pemain skuad Garuda. Padahal sebelumnya anak asuh Shin Tae-yong bermain tenang dan tidak terpancing dengan strategi Singapura.

Baca Juga: Ezra Ditarik Kembali, Ada Apa Sebenarnya? Timnas Imbang Melawan Singapura

Berbeda dengan Singapura yang mengandalkan para pemain senior, sedangkan skuad Garuda diisi pemain muda yang rata-rata berusia 22 tahun.

Dimana di babak pertama, tim tuan rumah lebih banyak bermain long ball, dan crossing tinggi. Sementara Indonesia melakukan pertandingan dengan open play. Disinilah salah satu keunggulan Timnas Indonesia.

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: YouTube Bung Binder


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x