Antonio Conte Salin Strateginya Saat di Chelsea Ke Tottenham, Syaratnya Rekrut Sayap Spanyol Ini

- 7 Januari 2022, 14:26 WIB
Pelatih Tottenham Antonio Conte
Pelatih Tottenham Antonio Conte /Instagram.com/@spursofficial/

Yaitu mendapatkan pemain yang memiliki kualitas serupa Victor Moses. Sasaran itu tertuju pada pemain sayap tim nasional (timnas) Spayol, Adama Traore.

Baca Juga: Liga Inggris 2021-2022: Gol Rodri Kokohkan Posisi Manchester City di Puncak Klasemen

Antonio Conte sebenarnya sudah mengincar tanda tangan sang pemain sejak melatih Chelsea.

Kegagalan untuk merekrutnya di masa lalu, ternyata memberikan peluang besar saat ini.

Sebab, kontrak Traore bersama Wolves hanya tersisa satu setengah tahun. Itu artinya, Tottenham harus segera bergerak cepat mengamankannya sebelum akhir musim ini.

Dikutip dari laman Football London, untuk mendapatkan jasa sang pemain, pihak klub telah membuat opsi dengan menawarkan mantan bek Wolves yang jadi pemain mereka Matt Doherty untuk opsi tambahan dibalik biaya transfer yang mencapai 25 juta Pounds.

Baca Juga: Chelsea Makin Tertinggal Jauh Dari Pemuncak Klasemen Liga Inggris, Jorginho Yakin Klub Segera Bangkit

Strategi yang akan diterapkan nyatanya bukan sekedar belajar dari masa kepelatihannya bersama The Blues.

Antonio Conte ternyata juga banyak belajar dari taktik yang diterapkan Thomas Tuchel bersama Chelsea hingga saat ini.

Jika berhasil mendapatkan Adama Traore pada Januari ini, maka rencana Conte untuk memainkan taktik yang sama akan diterapkan dalam menghadapi sisa musim.***

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: Football London


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah