Inilah 10 Pemain Liga 1 yang Siap Berganti Klub Musim Depan, Ada yang Sudah Sepakat dan Lainnya Masih Rumor

- 14 Maret 2023, 15:16 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /YouTube Kullu-Kullu/

Bek tengah produktif Barito Putra ini diketahui jago dalam bertahan dan membuat gol. Buktinya Renan Alves sudah mengoleksi 7 gol.

2. Rizky Ridho
Santer terdengar kabarnya, kalau Rizky Ridho akan berpisah dengan Persebaya Surabaya.

Bek Tengah langganan Timnas Indonesia ini diklaim sudah sepakat bergabung dengan klub ibukota, Persija Jakarta musim depan.

Diketahui kalau Rizky Ridho sudah menjadi incaran Macan Kemayoran sejak musim lalu. Bersama Bajul Ijo, Rizky Ridho selalu dipercaya menjadi starter di lini belakang.

Baca Juga: Sinopsis Film BAAGHI 3 di ANTV: Seorang Pria Mengamuk untuk Selamatkan Saudaranya yang Diculik

3. Edo Febriansyah
Persib Bandung juga dikabarkan bakal menggaet pemain Rans Nusantara, Edo Febriansyah. Bek Kiri ini sudah diincar sejak musim lalu, untuk memperkuat pertahanan dari Maung Bandung.

Kabar baiknya sang pemain, juga sepakat untuk berganti jersey musim depan. Diketahui bersama Rans Nusantara, Edo Febriansyah sudah mencetak 5 gol dan 4 assist.

4. Bagas Adi
Pemain Arema FC ini disebut-sebut akan meninggalkan klubnya dan bergabung dengan Persebaya Surabaya musim depan.

Bajul Ijo tertarik mendatangkan bek tengah ini, untuk menggantikan Rizky Ridho yang bergeser ke Persija. Bersama Singo Edan, Bagas Adi sudah bermain sebanyak 21 kali.

Halaman:

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x