Gempa Bumi M5 Guncang Kabupaten Luwu Timur, BMKG : Tidak Berpotensi Tsunami

- 17 Juli 2021, 20:34 WIB
ilustrasi
ilustrasi / PIRO4D dari Pixabay /

GowaPos.Com - Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan diguncang gempa berkekuatan Magnitudo 5 pada Sabtu 17 Juli 2021 sekitar pukul 17.53 WIB. Meski begitu, getaran gempa yang terjadi di kabupaten paling Timur Sulsel tersebut tidak berpotensi tsunami.

Hasil analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, episenter gempa bumi berlokasi di titik koordinat 2,24 Lintang Selatan (LS) dan 120,91 Bujur Timur (BT).

Gempa bumi yang berjarak 47 kilometer dari arah Barat Laut Kabupaten Luwu Timur. Warga setempat sempat panik, dan berusaha keluar rumah. Namun getarannya cuma sebentar.

Baca Juga: Gempa Bumi Guncang Sigi, Palu, BMKG : Waspada Gempa Susulan

Baca Juga: Gempa Terkini berkekuatan 3,4 Magnitudo mengguncang Buleleng, Provinsi Bali pada Selasa 29 Juni 2021 pagi.

Pihak BMKG meminta warga setempat mewaspadai terjadinya gempa bumi susulan, Namun gempa ini tidak berpontensi terjadinya tsunamai.

Hingga kini, belum ada laporan adanya kerusahan yang disebabkan gempa bumi tersebut. Namun getarannya cukup membuat warga masih berhati-hati dan waspada akan adanya gempa susulan. ***

Editor: Subair Pare

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x