Handphone Android Cepat Panas? Lakukan 5 Langkah Ini

10 Oktober 2021, 18:35 WIB
Ilustrasi HP Android. /Pexels

Gowapos.com -- Sering kali kita merasakan panas yang berlebihan di handphone Android yang dipakai, hal ini menyebabkan tangan keram saat penggunaan dan merusak performa baterei apabila dibiarkan terus menerus.

Pengguna handphone android versi lama mungkin sering bertanya kenapa hp seperti sony, lenovo, xiomi, oppo, samsung baterai nya cepat panas?

Ini hal yang wajar mengingat beberapa aplikasi saat ini seperti sosial media, video streaming game dan lain lain membutuhkan kinerja mesin yang lebih baik saat ini.

Baca Juga: Grealish Bobol Gawang Andorra, Cristiano Ronaldo Cetak Gol Internasional ke 112

Lakukan beberapa langkah di bawah ini untuk menyiasatipanasnya handphone androidmu:

1. Berhentikan aplikasi yang tidak digunakan.

Membiarkan aplikasi yang berjalan dilatar belakang adalah salah satu penyebab hp android cepat panas. Meskipun tidak sedang dipakai, terlalu banyak aplikasi yang di multitasking akan memberatkan mesin handphone kamu.

Cukup buka menu pengaturan lalu berhenti paksa aplikasi yang tidak sedang kamu gunakan.

2. Turunkan kecerahan layar HP

Sama seperti membiarkan aplikasi berjalan di latar belakang, layar ponsel yang di setting terlalu cerah akan memaksa baterai untuk bekerja lebih keras.

3. Lepas Casing Hp Secara berkala

Jika menggunakan case, lepaskan casing tersebut secara berkala agar ventilasi panas telepon bisa mengeluarkan radiasi dari HP secara optimal, Jika tidak kemungkinan hawa panas tersebut bisa merusak mesin dan mempengaruhi kinerja handphone.

Baca Juga: Hotpot Ketumbar Malaysia Buat Netizen Terbelah, Begini Penjelasannya

4. Kelola penyimpanan ponsel

Terlalu banyak aplikasi dan file yang tersimpan di handphone juga jadi alasan kenapa hp android cepat panas. Kamu harus rajin mengecek folder penyimpanan di HP mu dan menghapus beberapa aplikasi,foto atau file yang tidak lagi dibutuhkan.

5. Letakan Handphone di tempat dingin

Jangan letakkan ponsel di tempat yang panas atau terkena sinar matahari secara langsung apabila sedang tidak dipakai. Jika handphone sedang tidak digunakan letakan dilantai atau ditempat yang sejuk

Apabila tingkat panas pada androidmu tidak juga bisa dimaklumi, mungkin memang sudah saatnya anda ke counter penjual handphone terdekat di Kota anda dan membeli android terbaru.***

Editor: Sutriani Nasiruddin

Tags

Terkini

Terpopuler