Manfaat Buah Alpukat Atasi Masalah Kewanitaan, Ini Resep Dari dr. Zaidul Akbar

- 5 Februari 2022, 10:10 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Pixabay/coyot/

GOWAPOS - dr. Zaidul Akbat menjelaskan tentang manfaat buah Alpukat untuk masalah kewanitaan.

Perubahan gaya hidup yang modern tidak hanya apa yang terlihat oleh publik secara langsung.

Gaya personal hingga pada aturan pakaian dalam pun juga ikut menunjukkan perubahan ke arah yang lebih instan.

Bagi perempuan, banyak hal yang perlu diperhatikan terkait aturan pakaian dalam. Sebab, berbagai masalah kewanitaan bisa timbul dari gaya yang tidak beraturan.

Masalah kewanitaan umumnya dirasakan oleh perempuan, seperti nyeri saat berhubungan badan, gatal-gatal di area kemaluan, kutil kelamin dan sebagainya.

Baca Juga: Sakit Jantung Dilarang Konsumsi Bahan Karbohidrat dan Madu? Berikut Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Tidak sedikit pula di antanya harus menyiapkan uang yang banyak demi perawatan organ intim.

Memang betul, masalah kewanitaan harus diperhatikan secara serius. Tapi tidak semua dilakukan dengan bayaran mahal.

dr. Zaidul Akbar membagikan resep sehat untuk mengatasi masalah kewanitaan. Salah satu bahan utama yang digunakan adalah buah Alpukat.

“Buah ini sejatinya sangat saya sarankan dikonsumsi wanita modern dengan permasalahan reproduksi,” tulis dr. Zaidul Akbar di postingan Instagram pribadinya @zaidulakbar.

Buah Alpukat pada mulanya berasal dari Meksiko dan negara bagian Amerika Tengah.

Baca Juga: Obat Kuat Alami, Campuran 2 Rimpang ini Mampu Meningkatkan Gairah Seks

Sudah banyak penelitian yang mengungkapkan jika Alpukat baik untuk kesehatan vagina.

Karena terdapat kandungan lemak baik, kalium dan vitamin B6 yang memberikan dampak baik terhadap libido wanita.

Kandungan lemak dan serat buahnya juga baik untuk membersihkan kandungan dan menjaganya tetap sehat di dalam perut ibunya.

Untuk cara mengkonsumsinya juga sederhana, dr. Zaidul Akbar menyarankan agar dimakan dalam keadaan mentah dan ditambah sedikit madu agar lebih terasa nikmatnya.

“Kerok aja kasi suwiran kurma atau kasi madu secukupnya udah enak. Setelah konsumsi ini rutin mulai terasa dan tampak perbaikan,” tambah dr. Zaidul Akbar.
Selain itu, buah Alpukat bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan memperlancar pencernaan.***

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah