Gempa Bumi Turki: Tim Penyelamat DIterjunkan ke 10 Provinsi, AFAD Harap Bantuan Luar Negeri Segera Datang

- 7 Februari 2023, 11:43 WIB
Seorang pria berdiri di tengah reruntuhan gempa di Kahramanmaras Turki Senin 6 Februari 2023
Seorang pria berdiri di tengah reruntuhan gempa di Kahramanmaras Turki Senin 6 Februari 2023 /REUTERS/Ihlas News Agency/

"Kita sudah berdiskusi dengan Kementerian Luar Negeri untuk bagaimana caranya bantuan internasional terkait pencarian dan penyelamatan melalui Pusat Korrdinasi Tanggap Darurat. Kami sudah memanggil beberapa tim," kata AFAD, dikutip dari laman Hurriyet Daily News.

Sukarelawan warga negara

Semua warga sipil di berbagai kota Turki sudah diakomodasi untuk mendukung pemulihan korban bencana serta membantu penyelamatan korban yang masih terjebak di bawah reruntuhan.

Bantuan sebesar 250 Juta Lira Turki telah dicairkan oleh Kementerian Keluarga dan Layanan SOsial Turki untuk korban terdampak.

Melalui Gubernur Istanbul Ali Yerlikaya, bantuan telah dikerahkan lewat tim penyelamat ke wilayah kotamadya.

"Sudah kita bagi kepada 80 petugas AFAD, untuk 27 kotamdya dan organisasi non pemerintah. Turut serta 968 sukarelawan pencarian dan penyelamatan. Kita juga telah mengirim anjing K9, dua truk dan pasokan bantuan sosial yang sudah diberangkatkan," tuturnya.

Stok darah nasional yang tersedia juga dibawa oleh tim Palang Merah untuk langkah penyelamatan pertama terhadap korban gempa.

Namun, mereka berhadap partisipasi lebih dari warga negara untuk mendonorkan darahnya sebagai kebutuhan tambahan yang mungkin diperlukan dalam beberapa jam selanjutnya.***

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Hurriyet Daily News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x