65 Negara Kerahkan Tim Penyelamat Korban Gempa Bumi Turki, Rumah Sakit Keliling Juga Dipersiapkan

- 8 Februari 2023, 07:37 WIB
Situasi gempa bumi Turki/Tangkapan layar
Situasi gempa bumi Turki/Tangkapan layar /Instagram.com/@qom_berooz/

Mereka membawa 19 anggota serikat pekerja dan 25 pasukan tim SAR Albania dan Montenegro untuk segera melakukan aksi kemanusiaan di Turki.

Baca Juga: Jadwal Keberangkatan Kereta Api Rute Jakarta - Cilacap Tanggal 8 Februari 2023, Pagi Hingga Sore

72 anjing terlatih dari berbagai negara ditugaskan untuk mencari jejak korban di lokasi gempa.

Peran penting Azerbaijan dan Amerika Serikat

Azerbaijan menjadi negara pertama yang menurunkan tim penyelamat ke Turki, setelah mendengar adanya ribuan korban jiwa.

Mereka mengirimkan 400 personil bersama dua pesawat bantuan, hingga rumah sakit keliling lengkap dengan peralatan medis.

Amerika Serikat merupakan negara yang pertama memberikan informasi gempa bumi itu secara global.

Presiden Joe Biden mengerahkan 75 anggota penyelemat terlatih ke Turki. Israel tidak ketinggalan telah menurunkan 150 insinyur, tenaga medis, dan pekerja bantuan lainnya.

Perwakilan tentara mereka mengaku tindakan tersebut murni untuk menyelamatkan korban jiwa.

"Bantuan langsung dilakukan dalam upaya menyelamatkan nyawa." katanya, dikutip dari laman Hurriyet Daily News.

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Hurriyet Daily News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x