5 Rekomendasi Game Offline Untuk Kamu yang Sedang Menghemat Kuota

12 April 2023, 07:17 WIB
Game Twinkle Stars Sprites, salah satu game offline yang cocok menemani waktu luang kamu. /Tangkap Layar Youtube/Nakano Gaming/

GOWAPOS - Saat mempunyai waktu luang, kita pasti menggunakannya dengan melakukan kegiatan yang kita sukai. Misalnya membaca, menulis, ataupun bermain game di ponsel/PC.

Seringnya, karena mempunyai waktu luang yang terbatas, kita lebih sering menggunakannya dengan bermain game di ponsel, karena lebih cepat dan mudah.

Entah game online yang harus menggunakan kuota internet untuk mengoperasikannya, ataupun game offline yang bisa diakses kapan saja tanpa kuota internet.

Untuk kamu yang menyukai game offline karena lebih menghemat kuota internet, ini dia 5 rekomendasi game offline yang paling dicari di 2023.

1. Impostor vs Zombie 2 Dooms day

Game ini menghadirkan karakter Among Us yang sebelumnya pernah viral, yang harus menembak musuhnya, Zombie.

Di game ini, kamu bisa memilih dua karakter berbeda yang unik dan menarik, yang bisa disesuaikan dengan karakter Among Us.

Baca Juga: Sinopsis JUMANJI WELCOME TO THE JUNGLE: Kisah 4 Remaja Tersedok dalam Video Game Ajaib dan Berusaha Keluar

Bermain game dalam sudut pandang orang ketiga, kamu harus menyerang dan menghabisi Zombie-Zombie yang selalu bergerang menyerang karakter gamemu.

2. Jacky Party

Game Jacky Party yang sedikit mirip dengan game Stumble Guys. Karena isi gamenya sama-sama harus bersaing dengan lawan yang lain untuk menyelesaikan tantangan di setiap levelnya.

Di game ini kamu harus menghadapi berbagai tantangan yang sudah dikendalikan oleh sistem AI atau kecerdasan buatan pada Ponsel atau PC atau alat elektronik lainnya.

Rintangan di dalam game ini juga sangat menantang, seru, dan konyol. Apalagi kamu hanya menggunakan sebuah joy stick untuk menggerakan karakter yang kamu pilih, untuk melewati setiap rintangannya.

3. Monoposto

Monoposto merupakan sebuah game balap mobil offline yang bisa kamu coba. Game ini mengusung tema balap mobil seperti Formula 1, latar dan lintasan balapnya terlihat begitu realistis.

Dengan memainkan game ini, kamu bisa merasakan nuansa balap yang sesungguhnya. Gamenya sangat detail, beberapa titik di lintasan bahkan terlihat sangat mirip dengan beberapa lintasan balap yang sering dipakai di Formula 1.

4. Street Rush

Street Rush adalah sebuah game yang visualisasinya mirip dengan game yang pernah viral pada masanya, Subway Surfers.

Namun, visual 3D yang ditampilkan game ini terlihat sangat baik dan mengagumkan. Perpaduan warna dalam game terlihat cocok sstu sama lainnya, sehingga sangat enak untuk dipandang mata saat memainkannya.

5. Twinkle Stars Sprites

Twinkle Stars Sprites merupakan sebuah game pixels art yang terlihat cukup jadul. Namun, tentu saja game ini masih sangat seru untuk kamu mainkan disaat offline.

Di game ini kamu akan memainkan 1 karakter yang akan berkeliling untuk bertemu karakter lainnya. Nantinya karakter tersebut harus melawan karakter-karakter lain yang kamu temukan di map tersebut.

Nah, itu dia 5 rekomendasi game offline yang cocok untuk mengisi waktu luang, sekaligus menghemat kuota internet kamu.***

Editor: Burhan SM

Sumber: Youtube Nakano Gaming

Tags

Terkini

Terpopuler