Ratusan Tentara AS Tiba di Wilayah NKRI, Ini yang Mereka Bakal Lakukan

- 25 Juli 2021, 21:27 WIB
Nampak para tentara AS saat tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.
Nampak para tentara AS saat tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang. /instagram/@infokomando/

GowaPos.Com - Ratusan tentara Amerika Serikat (AS) tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang untuk mengikuti latihan bersama TNI AD.

Tentara AS ini, tiba di Indonesia dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat.

Sebanyak 330 tentara AS dilaporkan tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang pada Sabtu, 24 Juli 2021.

Baca Juga: Kunker Panglima TNI dan Kapolri di Sulteng : Kejar Terus Teroris Mujahidin Indonesia Timur

Mereka akan mengikuti latihan bersama TNI AD pada 1 hingga 14 Agustus 2021 mendatang. Mereka akan menjajal latihan tempur di Baturaja, Amborawang, dan Makalisung.

"Tujuan dari latihan bersama ini adalah untuk meningkatkan kerja sama dan kemampuan prajurit TNI AD dengan AD Amerika Serikat dalam pelaksanaan tugas operasi," jelas Kepala Dinas Penerangan, Brigjen TNI Tatang Subarna melalui akun Instagram InfoKomando, Minggu, 25 Juli 2021.

Ini merupakan peristiwa bersejarah, karena merupakan latihan terbesar dalam sejarah kerja sama antara TNI AD dengan tentara AS.

Baca Juga: Janjikan Kelulusan, Calon Tamtama TNI-AD Kena Tipu Ratusan Juta

Latihan ini akan diikuti oleh 2.246 personel TNI AD dan 2.282 personel tentara AD AS dengan materi latihan Staff Exercise, Field Training Exercise, Live Fire Exercise, Medical Exercise, dan Aviation.

Tatang menyebut, ribuan personel tentara AS akan datang secara berturut-turut.

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: Instagram/@Infokomando


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah