KPK Ungkap 22 Gubernur dan 122 Bupati Terlibat Perampokan Uang Negara, Sudah Memprihatinkan

- 8 Oktober 2021, 21:15 WIB
Ketua KPK, Firli Bahuri ungkap banyak pejabat negara yang terseret korupsi
Ketua KPK, Firli Bahuri ungkap banyak pejabat negara yang terseret korupsi /Instagram @official.kpk

Gowapos.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sangat menyayangkan terkait banyaknya kepala daerah yang terjerat kasus rasuah di Indonesia.

Lembaga antikorupsi mencatat mayoritas gubernur pernah terjerat kasus rasuah atau rampok uang negara.

“Catatan KPK para gubernur sudah 22 orang tersangkut korupsi, padahal provinsi kita hanya 34,” kata Ketua KPK Firli Bahuri melalui keterangan tertulis, Jumat 8 Oktober 2021.

Firli tidak memerinci nama-nama gubernur tersebut. Dia juga tidak memerinci kasusnya satu-satu.

Baca Juga: Dina Lorenza Kepincut Pesona Ariel Noah, Salah Tingkah Minta Dinyanyikan Lagu

Kasus rasuah bukan hanya di level gubernur. Pejabat di bawah gubernur pun banyak yang berurusan dengan KPK karena korupsi.

“Dan 122 bupati dari 542 pemerintah kabupaten atau kota tersangkut korupsi,” ujar Firli.

Baca Juga: Hasil Survey Calon Ketua Umum PBNU, Terkuat Said Aqil Menyusul Gus Baha

Firli meminta seluruh kepala daerah untuk menjauhi tindakan korupsi. Pasalnya, angka kasus rasuah yang menjerat kepala daerah berdasarkan data KPK sudah memprihatinkan.***

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x