Ibu Kota Negara Pindah ke Kalimantan Timur jadi Nusantara, Anies Baswedan: Jakarta Tetap jadi Pusat Ekonomi

- 22 Januari 2022, 21:18 WIB
Anies Baswedan akhirnya merespons aksi Giring yang mengecek lokasi ajang Formula E di Ancol
Anies Baswedan akhirnya merespons aksi Giring yang mengecek lokasi ajang Formula E di Ancol /Foto: Tangkap layar YouTube/Total Politik/

GOWAPOS — Ibu Kota Negara (IKN) sudah dipastikan akan pindah dari Jakarta ke Kalimantan Timur.

Bahkan, kini nama IKN baru pun sudah ada yakni Nusantara dan tengah jadi bahan perbincangan publik.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan Jakarta tetap menjadi pusat perekonomian RI, meski IKN pindah ke Kalimantan Timur.

"IKN kan sudah jadi Undang-undang. Yang jelas, Jakarta akan terus menjadi pusat perekonomian," kata Anies seusai menghadiri dialog di Hotel Claro Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu 22 Januari 2022.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Pernikahan Park Shin Hye & Choi Tae Joon, Dihadiri Deretan Akrtis dan Hampir Nangis hingga

"Jakarta akan menjadi pusat kegiatan kebudayaan, dan akan menjadi simpul dari bangsa Indonesia, itu tetap," tambahnya, dikutip dari Antara.

Mantan Rektor Universitas Paramadina ini saat ditanyakan bagaimana nanti kondisi Jakarta setelah lepas dari status IKN, ia kembali menyatakan bahwa Jakarta akan tetap dibangun.

"Nah, pemerintahan pindah ke sana, tetapi Jakarta tetap, dan kita akan bangun terus Jakarta. Masalah ada di Jakarta akan terus diikhtiarkan agar bisa diselesaikan," lanjutnya.

Sebagai gubernur, lanjut Anies, di sisa masa jabatannya yang akan berakhir pada Oktober tahun 2022, akan fokus menyelesaikan seluruh pekerjaannya sampai masa kerjanya selesai.

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x