Deddy Corbuzier Minta Maaf dan Hapus Konten YouTubenya yang Diduga Sebarkan LGBT

- 10 Mei 2022, 15:24 WIB
Potongan video unggahan Deddy Corbuzier bersama Gus Miftah
Potongan video unggahan Deddy Corbuzier bersama Gus Miftah /Instagram / @mastercorbuzier/

GOWAPOS - Deddy Corbuzier akhirnya meminta maaf dan mengakui tidak ada niat dan tujuan mengkampanyekan LGBT.

Hal itu diutarakan Deddy Corbuzier, perihal konten YouTubenya yang diduga mengkampanyekan LGBT sehingga, membuat gaduh masyarakat khususnya netizen.

Permintaan maaf Deddy Corbuzier ini, disampaikan langsung pada akun Instagram pribadinya @mastercorbuzier, berupa video podcast bersama Gus Miftah dengan disertai beberapa caption penjelasan dari Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Sinopsis TERPAKSA MENIKAHI TUAN MUDA Tayang 10 Mei 2022: Reno dan Anita Palsu Ingin Kuasai Perusahaan Abhimana

Unggahan video Instagram Deddy Corbuzier ini, juga sekaligus menandai akun Instagram Gus Miftah @gusmiftah.

Adapun, pada video tersebut Deddy Corbuzier mengaku meminta maaf jika membuat gaduh masyarakat.

"Gue meminta maaf jika mengadukan masyarakat, tidak ada niat dan tujuan untuk mengkampanyekan dan gue juga tidak akan mendukung hal tersebut," ucap Deddy Corbuzier pada unggahan video di Instagramnya @mastercorbuzier pada Selasa, 10 Mei 2022.

Baca Juga: Sinopsis SUAMI PENGGANTI Tayang 10 Mei 2022: Choky Jebak Ariana, Saka Usir Celine dari Kantor

Pada video unggahannya ini, Deddy Corbuzier juga bertanya banyak hal kepada Gus Miftah, terkait LGBT dalam kaidah Islam.

Selain mengutarakan permintaan maaf melalui unggahan video Instagramnya, Deddy Corbuzier juga menuliskan caption panjang sebagai penjelasannya terkait konten YouTubenya, yang saat ini menjadi perbincangan netizen.

Halaman:

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah