Menkopolhukam Mahfud MD akui Tidak Ambil Pusing Jika Data Pribadinya dibocorkan Bjorka

- 13 September 2022, 11:07 WIB
Mahfud MD.
Mahfud MD. /Instagram @Mahfud

GOWAPOS - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD mengaku tidak ambil pusing dan tidak ingin mengetahui, jika datanya sampai dibocorkan oleh sosok peretas (hacker) bernama Bjorka.

Diketahui, sebelumnya Bjorka telah membocorkan beberapa data pribadi sejumlah nama tokoh dan pejabat pemerintahan Indonesia.

Di antaranya, Denny Siregar, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Ketua DPR RI Puan Maharani.

Baca Juga: Sinopsis JU-ON: THE GRUDGE di ANTV: Roh Misterius dan Pendendam Mengejar Siapa Saja yang Memasuki Rumahnya

Juga terdapat, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kominfo Semeul A Pangerapan, Gubernur DKI Anies Baswedan.

Data pribadi Menko Marinves Luhut Binsar Pandjaitan dan tidak ketinggalan data orang nomor satu Indonesia Presiden Joko Widodo, juga telah dibocorkan oleh Bjorka.

Kali ini, disebut-sebut giliran data Menkopolhukam Mahfud MD yang sudah dibocorkan oleh Bjorka yang notabene merupakan hacker yang sedang menjadi perbincangan publik di media sosial.

Baca Juga: Sinopsis Gopi 516 Tayang 13 September 2022: Gaura dan Preman Ingin Bunuh Urvashi, Gopi Berusaha Melindungi

Hal tersebut diungkapkan Mahfud MD pada cuitannya pada salah satu media sosialnya Mahfud MD dengan nama akun Twitter @mohmahfudmd, Selasa 13 September 2022.

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x