Gubernur Jawa Timur Khofifah Ungkap Bangga Bola Resmi Piala Dunia “Al Rihla’, Produksi Indonesia Asal Madiun

17 Juni 2022, 20:40 WIB
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat melihat bola resmi Piala Dunia 2022 hasil buatan Indonesia. /Instagram @khofifah.ip

 

GOWAPOS -- Jadwal lengkap Piala Dunia 2022 di Qatar akhirnya selesai. Hal ini berkaitan dengan kegembiraan warga kota San Jose dan seluruh wilayah negeri Kosta Rika.

Keberhasilan Kosta Rika melengkapi daftar nama 32 negara peserta turnamen Piala Dunia 2022 di Qatar. Kosta Rika berhasil menaklukkan Selandia Baru pada sesi play-off, melalui gol tunggal eks bomber Arsenal, Joel Campbell.

Meski Indonesia tidak berpartisipasi dalam ajang sepakbola bergensi itu, tapi kita sudah cukup berbangga karena bola yang digunakan di Piala Dunia itu merupakan Produksi Madiun, Jawa Timur.

Sang Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa yang lebih bangga, karena Provinsi yang Ia pimpin bisa turut berperan penting di ajang terakbar itu.

Baca Juga: Sinopsis GOPI Episode 444 Tayang 18 Juni 2022: Raheja Melamar Gopi tapi Kokila Menolak, Meera Marahi Vidya

Bola Piala Dunia yang diberi nama “Al Rihla” itu diproduksi oleh PT Global Way Indonesia (GWI).

Adidas mempercayakan pembuatan bola resmi Piala Dunia kepada pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pilangkenceng, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Ada beberapa Negara yang akan menjadi tujuan ekspor bola produksi PT Global Way Indonesia (GWI) tersebut yakni, Uni Emirat Arab, Jerman, Inggris, Amerika Serikat, dan Brazil.

Kapasitas Pabrik tersebut memproduksi bola Piala Dunia mencapai 1 juta bola dalan setahunnya.

Baca Juga: TO1 Umumkan Akan Comeback Saat Musim Panas, Agensi Sebut Hentikan Aktivitas Sementara

Dengan Dipercayainya  PT Global Way Indonesia (GWI) sebagai yang memproduksi bola piala dunia diharapkan bisa menaikkan pertumbuhan ekonomi di seluruh Jawa Timur.

Tidak hanya sektor perekonomian, pencapaian kabupaten Madiun itu bisa menjadi referensi warga Jawa Timur bahkan seluruh Indonesia untuk meningkatkan prestasi olahraganya.

Jika dalam gelaran Piala Dunia tahun 2022 bola resminya diproduksi di Indonesia maka kita berharap pada momentum Piala Dunia selanjutnya Timnas Indonesia juga bisa ikut main di Piala Dunia.***

Sumber : PMJNEWS, Dunia Bola.com

Editor: Sutriani Nasiruddin

Tags

Terkini

Terpopuler