Nadeo Argawinata Ungkap Alasan Menjadi Kiper dan Momen Berharga Selama Bermain Sepakbola

- 9 Februari 2022, 10:29 WIB
Nadeo Argawinata
Nadeo Argawinata /Instagram/@nadeowinataa/

GOWAPOS - Kiper tim nasional (timnas) Indonesia senior, Nadero Argawinata menceritakan pengalamannya di dunia sepakbola.

Nama Nadeo Argawinata semakin dikenal publik tanah air setelah tampil memukau di Piala AFF 2020 lalu.

Ia mencatatkan penampilan perdananya di Piala AFF senior, kala menjadi starter di laga kontra timnas Vietnam.

Sebenarnya, Ernando Ari yang dipersiapkan tim pelatih untuk bermain. Tapi karena cedera saat pemanasan, Nadeo dipercaya untuk turun lebih awal.

Sebelumnya, kiper yang membela klub Bali United itu terkenal dengan perawakannya yang mirip kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga.

Baca Juga: Hakim Ziyech Mantap Pensiun Dari Karir Timnas Maroko, Perselisihan Dengan Pelatih Jadi Alasan

Kiper berusia 24 tahun itu mengaku pada awalnya tidak pernah terpikirkan untuk menjadi kiper.

Tapi karena arahan dari pelatih SSB-nya di Kediri, barulah ia berpindah posisi dari penyerang menjadi penjaga gawang.

“Sejak itu mungkin karena pelatih saya lihat postur saya yang tinggi, mungkin dia lihat, ‘kenapa nggak coba jadi kiper?’. Ok dicoba dan keterusan sampai sekarang,” kata Nadeo Argawinata, dilansir di kanal Youtube Tiento Indonesia, yang diunggah pada 8 Februari 2022.

Halaman:

Editor: Burhan SM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x