Liga Inggris 2022-2023: Erling Haaland Jadi Pahlawan Lagi Usai Taklukkan Fulham di Stadion Etihad

- 6 November 2022, 03:24 WIB
Pemain Manchester City, Phil Foden (kiri) dan Erling Haaland (kanan)
Pemain Manchester City, Phil Foden (kiri) dan Erling Haaland (kanan) /Instagram.com/@e;ling.haaland/

GOWAPOS - Berikut hasil pertandingan Liga Inggris musim 2022-2023, antara Manchester City melawan Fulham.

Usai dari drama yang melelahkan pada laga akhir penyisihan grup Liga Champions Eropa, Manchester City kembali ke Liga Inggris dengan menjamu Fulham.

Kedua tim melangsungkan pertandingan di Stadion Etihad, pada 05 November 2022 malam, waktu Indonesia.

Secara mengejutkan, lagi-lagi The Citizens tampil tanpa Erling Haaland sejak menit awal.

Baca Juga: Rocky Gerung Soroti Ketiadaan Presiden Jokowi Saat Aksi 411, Anggap Pola Politik Pemerintah Sudah Terbaca

Tapi ternyata tidak membuat serangan berbahaya dari kubu tuan rumah kendor. Terbukti, di menit ke-2, Bernando Silva melepaskan tendangan plessing yang masih mampu dihalau kiper lawan.

Menit 16 barulah kebuntuan terpecahkan lebih dulu oleh kubu tuan rumah. Julian Alvarez berhasil menyelesaikan satu lawan satu dengan Leno lewat sepakan kerasnya langsung ke gawang.

Unggul 1-0 sempat membuat Manchester City mendapat tekanan langsung dari tim tamu.

Jelang turun minum, Fulham mendapatkan hadiah penalti yang tidak disia-siakan oleh Andreas Pereira.

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Vidio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x