Rocky Gerung Soroti Ketiadaan Presiden Jokowi Saat Aksi 411, Anggap Pola Politik Pemerintah Sudah Terbaca

- 5 November 2022, 18:39 WIB
Suasana Aksi 411/Tangkapan Layar
Suasana Aksi 411/Tangkapan Layar /Instagram.com/@blackscorpionesisback/

GOWAPOS - Pengamat politik Rocky Gerung menanggapi ketiadaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat aksi 411.

Para alumni aksi 411 kembali menggelar aksi turun ke jalan pada tanggal 4 November 2022 kemarin.

Aksi yang digelar di dekat Patung Kuda Arjuna Wijaya, Jakarta Pusat itu dihadiri ribuan umat muslim.

Puncak aksi akhirnya berhenti di kawasan Istana Negara untuk menyampaikan langsung tuntutan mereka kepada pemerintah pusat.

Baca Juga: Sinopsis Film BAYI AJAIB (1982), Bayi Misterius Terlahir Dalam Keadaan Aneh dan Meneror Desa

Ketidak hadiran Presiden Jokowi untuk menemui massa menjadi perhatian sejumlah pengamat politik, termasuk Rocky Gerung.

Pengajar bidang filsafat di Universitas Indonesia itu menganggap pola politik Presiden Indonesia sudah terbaca dengan berbagai pengalaman demo sebelumnya di Istana.

"Orang akhirnya catat pola pak Jokowi bereaksi terhadap politik. Kalau terhadap relawan Jokowi dia begitu senang dan gembira. Tapi kalau dengan demostran, seperti mahasiswa, buruh, itu seperti tidak mau nyambut.  Kalau nggak mau nyambut, nggak apa-apa kirim wakil aja," tuturnya dilansir dari kanal Youtube Rocky Gerung Official, pada tanggal 5 November 2022.

Selain itu menurut Rocky Gerung, kebiasaan Presiden Jokowi ketika adanya demo di kawasan Istana Negara yaitu seringkali melakukan agenda mendadak.

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x