Penipu Bajak WhatsApp Wabup Bulukumba, Beberapa Korban Transfer Uang

- 31 Agustus 2021, 18:37 WIB
ilustrasi
ilustrasi /Andrés Rodríguez dari Pixabay /

GowaPos.Com - Beragam cara dilakukan pelaku penipuan, kali ini membajak nomor WhatsApp (WA) Wakil Bupati Bulukumba, Eddy Manaf. Tujuannya, untuk meminta donasi (uang,red0 pada para pihak di daerah tersebut.

Guna meyakinkan korbannya, pelaku melampirkan Surat Edaran Palsu yang ditandatangani Pelaksana Tugas Sekda Bulukumba, Misbawati A. Wawo.

Ternyata cara ini cukup ampuh, dan beberapa korbannya tertipu dan mengirimkan sejumlah (transfer) sejumlah uang ke rekening penipu tersebut.

Baca Juga: Bulukumba Terendam Banjir, 57 Ternak Kurban Terseret Air Sungai yang Meluap

“Saya baru tahu kalau nomor saya dibajak, setelah ada yang melapor ke saya, bahwa ia sudah transfer ke ajudan Rp6 juta. Katanya berdasarkan surat edaran Sekda dengan kop surat Pemkab,” ungkap Edy Manaf kepada wartawan di Bulukumba pada Senin, 30 Agustus 2021.

Salah satu korban penipuan yakni pengurus lembaga sosial dan pengurus masjid. Dan, mungkin ada lagi tetapi tidak diketahui dan melapor.

Karena itulah, Edy Manaf meminta agar warga Bulukumba dan siapapun, tidak mempercayai jika ada yang menghubungi dan mengatasnamakan dirinya.

Baca Juga: Putra Ahok Dilaporkan ke Polisi Diduga Aniaya Selebgram

“Yah, jangan mudah percaya dan tolong sebarkan informasi ini supaya tak ada lagi yang menjadi korban,” harap mantan anggota DPRD Sulsel dari Partai Amanat Nasiona (PAN).

Bahkan Edy Manaf meminta penegak hukum untuk mencari dan melacak siapa pelaku di balik nomor yang mengatasnamakan dirinya tersebut.

Halaman:

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x