Penuhi Panggilan Polisi, David Noah Dicecar 31 Pertanyaan, Hendra: Tempuh Jalur Mediasi

- 25 Agustus 2021, 18:57 WIB
David Noah
David Noah /instagram/sahabat_jakarta/

GowaPos.Com - David Noah atau yang bernama lengkap David Kurnia Albert Dorfel akhirnya memenuhi panggilan pemeriksaan Penyidik Polda Metro Jaya pada Selasa, 24 Agustus 2021 malam.

David dicecar 31 pertanyaan penyidik terkait dengan dugaan penipuan dan penggelapan uang sebesar Rp1,1 miliar.

"Seputar kenal dimana dan kronologisnya itu seperti apa," ujar Pengacara David, Hendra Prawirakata di Polda Metro Jaya seusai pemeriksaan, Selasa, 24 Agustus 2021 malam.

Baca Juga: Diduga Nistakan Agama, YouTuber Muhammad Kece Ditangkap Bareskrim Polri di Bali

Hendra mengatakan David tidak pernah melakukan penipuan dan penggelapan seperti yang dilaporkan Lina Yunita ke Polda Metro Jaya.

Melalui Hendra, David berupaya menempuh jalur mediasi dengan pelapor.

"Untuk damai, secara kekeluargaan ya. Itu yang akan kami tempuh dan sudah kita lakukan sejak Juli lalu. Itu jauh sekali sebelum adanya laporan ini," terangnya.

Baca Juga: Diduga Tebar Penistaaan Agama, YouTuber Muhammad Kece Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Sebelumnya, David NOAH dilaporkan oleh Lina Yunita terkait dengan dugaan penipuan dan penggelapan senilai Rp1,1 miliar. Laporan tersebut tercacat dengan Nomor LP/B/3761/VII/2021/SPKT Polda Metro Jaya.

Personel Noah ini, diketahui meminjam uang kepada pelapor untuk bisnis industri galangan kapal dengan memberikan jaminan berupa dua lembar cek tunai kepada korban saat meminjam uang.

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x